Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum PB Djarum 2023] Ingin Turut Memasyarakatkan Bulutangkis Tontowi Ahmad Bangun GOR
05 Juli 2023
[Audisi Umum PB Djarum 2023] Ingin Turut Memasyarakatkan Bulutangkis Tontowi Ahmad Bangun GOR
 
 

Mantan pebulutangkis ganda campuran Indonesia besutan PB Djarum, Tontowi Ahmad saat ini tengah disibukan mengurusi bisnis. Salah satu bisnis yang saat ini tengah ia jalani yaitu sedang membangun Gedung Olahraga (GOR) bulutangkis. Terletak di Kawasan BSD City, Tangerang tepatnya di Jalan raya Pagedangan, GOR tersebut dikatanan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 sudah mencapai 80%.

Hal itu disampaikan Tontowi disela-sela Audisi Umum PB Djarum 2023 yang saat ini tengah berlangsung. Tontowi menjadi salah satu tim pencari bakat di ajang pencarian generasi bulutangkis masa depan ini.

Sekarang saya sebanrnya lagi sibuk membangung GOR di BSD.  Ada delapan lapangan dan lokasinya sangat strategis. Selain itu lapangannya juga standard internasional dari brand ternama Indonesia, Flypower. Nantinya akan ada Ada toko Flypower yang menjual berbagai alat bermain bulutangkis, jadi biar memudahkan juga nanti buat masyarakat yang akan main di GOR tidak usah kesulitan untuk membeli alat untuk bermain,” papar Tontowi.

Diakui mantan pasangan Liliyana Natsir itu, keinginannya hingga memutuskan membangun GOR bulutangkis, atas dasar tak ingin melupakan begitu saja dengan olahraga yang sudah membuat namanya besar. Selain itu, Tontowi juga ingin turut memasyarakatkan bulutangkis.

Mungkin kita udah seleisai berkarir di bulutangkis pengen usaha yang ada hubungannya dengan bulutangkis. Kemudian saya berinisiatif untuk membangun GOR agar nggak jauh-jauh dari bulutangkis. Kebetulan punya lahan di sana, jadi saya manfaatkan," ungkap Tontowi.

Tujuannya selain bisnis, saya juga ingin tutut berkontrobusi dan memasyarakatkan bulutangkis. Karena dengan adanya GOR di tengah masyarakat padat seperti ini harapannya orang-rang bisa semakin mudah bermain bulutangkis. Kalau mudah bermain seperti itu, pasti banyak orang yang semakin gemar dan cinta dengan bulutangkis,” papar Tontowi.

Belum diketahui pastinya GOR itu akan dibuka untuk umum. Namun menurut Tontowi ditargetkan bulan Juli 2023 ini sudah selesai dibangung 100%. (AH)