Berita Terkini
Home > Berita > Berita Terkini
15 September 2024
Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani akhirnya harus puas meraih runner up pada kejuaraan bulutangkis Li-Ning Hong Kong Open 2024. Ganda yang mengusung bendera profesional ini harus mengakui ketangguhan ganda asal Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae pada babak final yang dimainkan hari ini (15/9). Sabar/Reza kalah straight game 13-21, 17-21....
14 September 2024
Dua tunggal putra yang berlaga pada babak semifinal di kejuaraan bulutangkis Li-Ning Hong Kong Open 2024 gagal menembus babak final. Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie belum berhasil melewati babak semifinal. Kedua andalan Indonesia ini harus terhenti di babak empat besar....
14 September 2024
Kabar menggembirakan datang dari kejuaraan bulutangkis Yonex Sunrise Vietnam Open 2024. Satu tempat babak final sudah disegel oleh ganda putra Indonesia, Raymond Indra/Patra Harapan Rindorindo. Menjadi sebuah kejutan besar karena ganda Indonesia mengawali langkah di kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 100 dari babak kualifikasi. Tak hanya itu saja, Raymond/Patra melangkah ke babak final usai menumbangkan unggulan keenam asal China, Chui He Chen/Peng Jian Qin dengan 24-22, 21-16....
14 September 2024
Babak final kejuaraan bulutangkis Yonex Sunrise Vietnam Open 2024 baru akan digelar besok (15/9). Tetapi Indonesia sudah memastikan diri merebut satu gelar dari kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 100. Sektor ganda campuran menjadi penyumbang gelar dari kejuaraan yang menyediakan hadiah total sebesar US$100.000. Kepastian satu gelar juara untuk Indonesia dari sektor ganda campuran tercipta usai terjadi All Indonesian Final....
14 September 2024
Tidak didampingi kedua orang tua, tak menyurutkan semangat peserta KU11 putri, Neisya Syaza Vardian untuk terus berjuang di Audisi Umum PB Djarum 2024. Namun begitu, pemain asal Bontang, Kalimantan Timur itu masih terus lanjut ke tahap terakhir, Karantina....
14 September 2024
Untuk kedua kalinya secara berturut-turut pebulutangkis putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil melesat ke babak final. Pekan lalu Putri sukses menembus babak final pada kejuaraan Yonex Taipei Open 2024. Kali ini ia bisa menapaki babak puncak pada kejuaraan Li-Ning Hong Kong Open 2024. Tidak mudah bagi Putri untuk bisa menyegel tiket babak final. Ia harus berjuang lebih dari satu jam untuk bisa mengalahkan tunggal Jepang, Tomoka Miyazaki pada babak semifinal yang dimainkan hari ini (14...
14 September 2024
Salah satu peraih Super Tiket dari jalur turnamen ialah Vanezya Artha Nafasta (KU11 Putri). Capaian atlet asal Yogyakarta ini diraih usai memastikan kemenangan lewat rubber game melawan Syadza Bella Zerlinda Jagadita dengan skor 21-19, 18-21, 21-17. Di tahun 2023, Vanezya juga sempat menjalani tahap karantina usai mendapat Super Tiket dari Tim Pencari Bakat, namun belum berhasil meraih Djarum Beasiswa Bulutangkis....
14 September 2024
Sebanyak 46 pebulutangkis belia berhasil meraih Super Tiket dan melaju ke tahap karantina Audisi Umum PB Djarum 2024. Masing-masing 18 penerima Super Tiket dari jalur turnamen dan 28 penerima Super Tiket pilihan Tim Pencari Bakat. Pada tahap karantina, para atlet akan menjalani empat minggu masa karantina sebagai seleksi akhir untuk memperebutkan Djarum Beasiswa Bulutangkis dari Bakti Olahraga Djarum Foundation dan bergabung dengan PB Djarum....
14 September 2024
Usai sudah tahap turnamen Audisi Umum PB Djarum 2024 di GOR Djarum, Jati, Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (14/9). Total sebanyak 18 atlet putra dan putri dari tiga kategori U11, K11 dan K12 berhasil meraih Super Tiket untuk ke tahap terakhir karantina....
14 September 2024
Mau tidak mau, dua pasang ganda putra Indonesia saling bertemu pada babak semifinal di kejuaraan bulutangkis Li-Ning Hong Kong Open 2024. Sesuai undian memang pasangan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani harus bertemu dengan rekannya sendiri, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana pada babak empat besar yang dimainkan hari ini (14/9). Hasil pertandingan babak semifinal dari kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 500 memunculkan nama pasangan Sabar/Reza sebagai pemenang....