Pertandingan Djarum Sirkuit Nasional Pekanbaru hari ini memperebutkan tiket ke perempat final. Tak terkecuali kelas Tunggal Dewasa Putri. Atlet PB Djarum, Maria Elfira Christina yang diunggulkan ditempat pertama berhasil melaju ke perempat final dengan mudah.
Maria yang bermain melawan Desi asal PB UNIB Bengkulu, berhasil memastikan tempat di perempat final setelah berhasil membukukan kemenangan telak dengan 21-7 dan 21-3. “Mungkin ini karena lawannya kurang bagus,” ungkap Maria.
Dominasi PB Djarum di nomor Tunggal Dewasa Putri memang masih belum terkalahkan, setelah Maria berhasil memenangkan Sirnas Balikpapan, PB Djarum tetap memelihara gelar juara untuk kedua kalinya di Sirnas Manado yang diraih oleh Rosaria Yusfin Pungkasari.
“Pastinya setiap pemain ingin menang, jadi ya saya juga ingin menang disini,” lanjut Maria.
Maria pun mengakui pertandingan untuk nomor Tunggal Dewasa Putri kali ini akan lebih seru. “Di pool bawah ada Ayu Wanda Tika Wulandari yang kemungkinan akan bertemu Ana Rovita di semifinal,” jelasnya.
Ayu Wanda Tika sendiri diunggulkan ditempat ke delapan, berhasil melangkah ke perempat final. Ia berhasil menumbangkan Maya Rosita dari PB Citra Raya Unesa Surabaya dengan 21-18 dan 21-17. Sedangkan Ana yang masih terlihat menggunakan bebat di pinggangnya, berhasil melangkah mulus ke babak perempat final setelah mengalahkan Jesica Muljati dari PB Jaya Raya Bintaro. Di set pertama, terlihat lawan Ana bisa mengimbangi permainan. Ana baru bisa menutup set pertama dengan 21-19. Namun memasuki set kedua, Ana yang diunggulkan ditempat ke dua berhasli menang mudah dengan 21-5.
Ana akan menghadapi Elizabeth Purwaningtyas dari PB Mutiara. Unggulan kelima ini berhasil menang atas lawannya Nathalia Deske dari PB Tangkas Alfamart dengan 21-16 dan 21-10. Elizabeth pun menjanjikan ia tak kan mudah dikalahkan siapapun lawan yang akan ia hadapi esok.