Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Rosaria Yusfin Pungkasari Tantang Bellaetrix Manuputty di Final
31 Juli 2010
Rosaria Yusfin Pungkasari Tantang Bellaetrix Manuputty di Final
 
 

Surabaya – Suasana lengang sempat terlihat di GOR Sudirman kala laga pertama baru akan mulai digelar. Pertandingan semifinal kali ini digelar mulai pukul 16.00 WIB. Di partai pembuka, PB Djarum berhasil membukukan kemenangan melalui Tunggal Putri.

Rosaria Yusfin Pungkasari menjadi atlet pertama yang memastikan laga di partai puncak, yang akan digelar pada Sabtu (31/7) siang. Pemain yang akrab dipanggil Fifin ini sempat terlihat agak kewalahan di awal game pertama menghadaapai lawannya Silvina Kurniawan. Ia sempat tertinggal 1-3 untuk kemudian menyamakan kedudukan di angka 3. Permainan pun berjalan cukup alot, reli-reli panjang mewarnai hingga angka terus sama di angka 8, sebelum bola-bola silang dari Fifin berhasil membuatnya unggul 11-8 di interval.

rosaria yusfinAngka kembar kembali terjadi dipoin ke 14, dan malah tertinggal 14-15 karena bola silang yang dilancarkan oleh Fifin malah membentur net. Tetapi akhirnya juara Djarum Sirnas Manado ini berhasil menutup gam pertama dengan bola silang yang ia tempatkan di depan net, Fifin menang 21-16.

Dropshot silang yang tajam membuka game kedua, Fifin memimpin 1-0. Untuk kemudian unggul 11-8 di interval. Setelah interval pun Fifin semakin berada di atras angin, variasi bola silang dan serangan yang tiba-tiba mewarnai permainan Fifin, dan hal ini cukup ampuh hingga ia berhasil memimpin cukup jauh 17-13. Runner up Djarum Sirnas Jakarta ini pun akhirnya membeli tiket final dengan hanya memberikan satu angka tambahan, 21-14.

“Lawan saya punya defend yang kuat, tetapi ia footworknya kurang bagus, makanya tadi saya banyak mendapat angka dari bola-bola silang,” jelas Fifin menanggapi kemenangannya atas Silvina Kurniawan.

Di partai final nanti, Fifin akan ditantang atlet Pelatnas, Bellaetrix Manuputty. Bella, sapaan akrabnya berhasil mencuri tiket dari unggulan pertama asal PB Djarum, Fransiska Ratnasari Harisaputra. Bella yang pada hari sebelumnya menghentikan Ana Rovita ini melaju setelah memenangi laga tiga game, Bella menang 10-21, 21-16 dan 21-13.

Menanggapi kemenangan Bella atas Fransiska, Rosaria menanggapi bahwa pertarungannya nanti akan sangat ketat. Meskipun perjumpaan terakhir bersama Bella berhasil ia menangkan, ia mengaku bahwa Bella menampilkan performa yang prima di sepanjang Indonesia Challenge ini.

“Bella lagi in, bola-bolanya safe terus, dia juga tadi jarang mati sendiri,” amat Fifin.

Hal ini membuat Fifin waspada, ia pun memastikan akan berunding dengan pelatih guna meramu strategi yang ampuh untuk menghentikan Bella.

Sementara di nomor ganda campuran, punggawa dan srikandi Pelatnas, Hendra Mulyono/Ayu Rahmasari melangkah ke babak final setelah menundukkan Ardiansyah Putra/Devi Tika Permatasari dengan 23-21 dan 21-17.

 Mereka pun akan ditantang pasangan Tri Kusuma Wardana/Nadya Melati yang berhasil menundukkan unggulan pertama, Viki Indra Okvana/Megawati Gustiani dengan game 21-17 dan 21-16.