Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Djarum Sudah Pastikan Dua Gelar Sebelum Final
09 Oktober 2010
Djarum Sudah Pastikan Dua Gelar Sebelum Final
 
 

Surabaya – Partai final baru akan digelar Sabtu (9/10) mulai pukul 14.00 tetapi putri-putri besutan GOR Jati dan GOR Petamburan telah memastikan dua gelar. Mereka berhasil menciptakan all PB Djarum final di nomor Tunggal Remaja Putri dan Ganda Taruna Putri.

Adalah Intan Dwi Jayanti dan Syafitri Nur Azizah akan saling berhadapan setelah mereka berhasil menundukkan lawan masing-masing. PB Djarum sendiri berhasil menempatkan tiga wakilnya dibabak empat besar ini, dimana Marsa Indah Salsabila harus mengakui keunggulan rekannya, Syafitri Nur Azizah dengan skor 21-17, 18-21 dan 14-21.

Syafitri Nur Berhasil Melangkah Ke SemifinalSedangkan, Intan sendiri harus memeras peluh setelah dengan susah payah ia menghantikan langkah Ruselly Hartawan dalam pertandingan seru tiga game. Kejar mengejar angka telah terjadi sedari awal. Hanya saja mendekati akhir pertandingan, Intan harus kehilangan dua poin berturut-turut hingga akhirnya ia menyerah tipis 21-23.

Di game kedua, pertarungan dengan kemampuan yang sama membuat pertandingan ini menarik untuk disaksikan. Keduanya saling beradu kekuatan, Intan sempat unggul 11-9 di interval. Kemudian, setelah interval lagi-lagi skor ketat terjadi, angka kembar kerap kali menghiasi game kedua. Sempat tertinggal 18-19, tetapi Intan berhasil merebut tiga angka berikutnya untuk memakasakan rubber game dengan 21-19.

Game penentuan menjadi milik Intan, tanpa ragu ia terus menggempur lawannya dan unggul 11-6 di pergantian lapangan. Unggul stamina, Intan akhirnya bisa menyudahi perlawanan unggulan 5/8 itu dengan skor 21-15.

Selain nomor Tunggal Remaja Putri, srikandi PB Djarum pun berhasil memastikan satu gelar. Kali ini giliran putri-putri petamburan di nomor ganda taruna putri. PB Djarum yang dikenal agak sulit untuk bisa meraih gelar di nomor ini, untuk pertama kalinya berhasil menciptakan all PB Djarum final. Hal ini terjadi setelah dua pasangan PB Djarum yang biasanya, dipecah dan dipasangkan secara silang. Mereka adalah Gloria Emanuelle Widjaja yang biasa berpasangan dengan Deariska Putri Medita, kini dipasangkan bersama Nurbeta Kwanrico yang biasa berpasangan dengan Aulia Putri Darajat.

Kombinasi final nanti akan menjadi pertarungan mantan partner, Gloria/Nurbeta vs Deariska/Aulia. Ramuan ini merupakan aransemen percobaan dari pelatih mereka, Rudi Gunawan. Ternyata ramuan ini cukup ampuh, putri-putri PB Djarum mendominasi di GOR Sudirman ini.

Gloria/Nurbeta masuk ke babak final setelah mengalahkan juara Djarum Sirnas Jakarta dari PB Djarum lainnya, Ririn Amelia/Melati Daeva dengan skor 21-15 dan 21-15. Sedangkan Deariska/Aulia menyingkirkan satu-satunya pasangan non PB Djarum di semifinal yaitu Mega Cahya Purnama/Sri Wulansari dengan cukup meyakinkan 21-13 dan 21-13.

Hal ini bertolak belakangan dengan Ganda Taruna Putra. Biasanya PB Djarum mendominasi di nomor ini, tapi kali ini, Rizky Susanto/Lukhi Apri Nugroho menjadi wakil terakhir dari PB Djarum yang tersingkir, setelah mereka harus mengakui ketangguhan Hafiz Faisal/Putra Eka R dari PB Jaya Raya dengan 17-21 dan 19-21.

Galeri Sirnas Surabaya
Djarum Sirnas Online Score