Pertarungan all PB Djarum di laga ketiga tunggal pemula putra, Kamis (5/5) sore, antara Muh. Asqar Harianto melawan Robby Maulana akhirnya dimenangi oleh Asgar melalui pertarungan tiga game langsung di GOR Asia Afrika, Senayan.
Walaupun menang, tapi tak mudah bagi Asqar untuk menaklukan temannya ini. Asqar butuh waktu cukup lama yaitu 44 menit. Di game pertama Asqar menang 21-17, tapi di game kedua Asqar kalah dengan skor 15-21. Memasuki game tambahan, Asqar lebih percaya diri dan sudah mengendalikan permainan. Asqar menang di game ini dengan skor, 21-12.
Usai bertanding, Asqar mengakui di awal game mainnya sudah fokus dan sudah bisa menjaga bola-bola Robby. Tapi masuk game kedua, ia lebih banyak buang-buang bola dan banyak buat salah karena terlalu terburu-buru ingin mematikan permainan Robby.
“Game tiga, saya rubah pola bermain dan temponya lebih dicepatin. Memang kalau lawan teman sendiri suka grogi dan gugup. Tapi saya harus bisa jaga fokus dan lebih yakin aja,” ujar lulusan Audisi Umum PB Djarum 2014 ini.
Unggulan pertama Muhammad Akbar Firdaus asal Exist sudah menunggu Asqar dibabak perempat final, Jumat (6/5) besok. Asqar pun tak mau sesumbar. Ia hanya ingin bermain semaksimal mungkin tampa meremehkan lawan dan harus bisa mengendalikan permainan sejak awal. (ds)