Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Sirnas A Jawa Tengah 2022] Main Enjoy, Al Farizi/Arvel Menjejak ke Babak Final
07 Oktober 2022
[Sirnas A Jawa Tengah 2022] Main Enjoy, Al Farizi/Arvel Menjejak ke Babak Final
 
 

Bermain enjoy dan tanpa beban menjadi kunci kemenangan pasangan ganda taruna putra, Muhammad Al Farizi/Raditya Arvel Octaviano di babak semifinal Sirkuit Nasional A Jawa Tengah 2022. Mereka mengalahkan Alif Fajdary/Yordan Alexander Gunawan (Candra Wijaya Badminton Club) dua game langsung dengan 21-10, 21-15.

Sejak memainkan game pertama Al Farizi/Arvel berhasil menguasai jalannya pertandingan. Mereka terus mendominasi game hingga merebut skor 21-10. Di game kedua, meski lawan memberi perlawanan yang lebih ketat, pada akhirnya Al Farizi/Arvel berhasil merebut kemenangan.

“Hari ini kami bermain enjoy saja, tanpa beban dan fokus satu demi satu poin,” kata Arvel saat ditanya soal kunci kemenangannya hari ini (7/10).

Pola permainan ini pun dikatakan keduanya akan diterapkan di babak final besok. Dimana Al Farizi/Arvel akan berhadapan dengan sesama pemain PB Djarum, Michael Owen/Yuke Gamareza Radjasa.

“Lawan teman sendiri kami mau main lepas saja. Karena sudah sama-sama tahun. Yang pasti kami akan main enjoy saja kaya hari ini. Terus berusaha yang terbaik,” lanjut Arvel.

Michael/Yuke sendiri lolos ke babak final dengan mengalahkan Adrian Pratama/Jonathan Farrell Gosal (Jaya Raya Jakarta). Mereka menang melalui rubber game dengan skor 21-15, 16-21, 21-13. (NAF)