Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Sirnas A DKI Jakarta 2022] Voyage/Titis ke Final, PB Djarum Pastikan Gelar Juara
22 Juli 2022
[Sirnas A DKI Jakarta 2022] Voyage/Titis ke Final, PB Djarum Pastikan Gelar Juara
 
 

Ganda taruna campuran berhasil memastikan gelar juara dari sektor ganda taruna campuran di Sirkuit Nasional A DKI Jakarta 2022. Ini terjadi setelah Muhammad Voyage Afrisal Mahendra/Titis Maulida Rahma berhasil menembus babak final, Jumat (22/7) di Gelanggang Remaja Tanjung Priuk, Jakarta Utara.

“Ini final pertama kali buat saya di ganda campuran. Alhamdulillah senang dan bangga bisa masuk final. Nggak nyangka juga karena belum pernah pasangan dan latihan bareng selama di PB Djarum. Sekalinya bareng langsung final,” kata Titis mengungkapkan kebahagiaannya.

Di semifinal, Voyage/Titis mengalahkan Arsandi Ferdian Pradana/Nisriina Husniyyah Ramadhani (Mutiara Cardinal Bandung). Mereka menang usai berjuang tiga game dengan skor akhir 21-17, 18-21, 21-15.

“Game pertama kami main cepat saja, berani nurunin bola dan nggak banyak mati. Game kedua banyak mati kitanya, terus juga kurang mempercepat. Jadinya diambil lawan. Game ketiga kami balik lagi seperti game pertama. Berani mempercepat dan menang start 7-0,” ungkap Voyage.

Sebelumnya satu tiket final lain sudah aman untuk PB Djarum, karena mempertemukan Verrell Yustin Mulia/Priskila Venus Elsadai dengan Carlo Syah Gumilar/Aisyah Hanadiya Taisir. Pemenang laga tersebut akan menjadi lawan Voyage/Titis di babak final besok (23/7).

“Untuk besok kami harus lebih tenang. Yang penting berani dulu saja. Maksimalin penampilan di lapangan dan kasih yang terbaik,” kata Voyage. (NAF)