Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirnas Premier Jateng Open 2018] Ke Babak Tiga, Aldy Dipaksa Main Rubber Game
14 Maret 2018
[Djarum Sirnas Premier Jateng Open 2018] Ke Babak Tiga, Aldy Dipaksa Main Rubber Game
 
 

Pemain tunggal taruna putra PB Djarum yang juga lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2013, Aldy Firmanda berhasil melewati laga ke dua Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Premier Jateng Open 2018. Namun tak mudah bagi Aldy untuk maju ke babak tiga. Aldy dipaksa bertarung dalam drama permainan rubber game.

Aldy pun menang atas M Enrico Harsari asal Nikko Steel Malang, Rabu (14/3). Berlaga di lapangan lima GOR Satria, Aldy butuh waktu 37 menit untuk mengantongi kemenangan. Ada pun di game pertama Aldy menang 21-11. Tapi game dua lepas dengan angka tipis 18-21, dan game ketiga menang 21-10.

Game pertama sudah enak mainnya, sudah bisa kuasai lawan dan lebih menjaga defendnya. Di game ke dua juga enak diawalnya, tapi malah lengah. Tempo permainan malah jadi lambat dan terbawa permainan lawan. “ sahut pemain kelahiran Sidoharjo tahun 2001 ini.

Baca juga: [Djarum Sirnas Premier Jateng Open 2018] Rahmad/Helena Petik Kemenangan

“Kelebihan lawan adalah pukulannya yang kuat, tapi memang saya kurang sabar jadi mati-mati sendiri. Kurang siaplah di pertengahan game dua tadi. Kunci kemenangan kali ini, lebih menguasai lawan. Jangan sampai lawan yang kendalikan kita,” tambahnya.

Muhammad Iqbal asal Exist Jakarta akan menjadi lawan Aldy selanjutnya di babak ketiga, Kamis (15/3) besok. Diakui Aldy, kalau sebelumnya sudah pernah menghadapi lawannya ini. Bahkan skor pertemuan mereka 2-3 untuk kemenangan lawan.

Terakhir tahun lalu di Djarum Sirnas Lombok kalah dua game langsung. bola belakangnya bagus dan pukulan smashnya juga tajam. Jadi defend lebih rapat lagi, jangan mati-mati sendiri. Harus bisa jaga poin aja dan optimis pasti,” pungkas Aldy.(ds)

Baca juga: [All England 2018] Tiga Ganda Putri Di Birmingham