Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirkuit Nasional Jawa Timur Open 2014] PB Djarum Sisakan Marsa Di Semi Final
07 November 2014
[Djarum Sirkuit Nasional Jawa Timur Open 2014] PB Djarum Sisakan Marsa Di Semi Final
 
 

Dari empat wakil tunggal taruna putri PB Djarum yang berlaga di perempat final, Jumat (7/11) pukul 11.00 WIB tadi, hanya tersisa satu nama saja, yakni Marsa Indah Salsabila. Unggulan kedua ini mengalahkan Erlina Kurniati asal klub Sarwendah Badminton. Marsa pun akhirnya lolos ke babak semifinal Djarum Sirkuit Nasional Jawa Timur Open 2014 sore nanti (17.00WIB).

Untuk ke semi final, Marsa dipaksa bermain rubber game di pertandingan tadi. Memang Marsa dipaksa melepas game pertamanya dengan skor 17-21. Namun, di game kedua dan game ketiga, Marsa pun berhasil meraih kembali dengan skor 21-13 dan 21-13. Menurut Agus Santoso selaku Pelatih Tunggal, lepasnya game pertama karena Marsa belum yakin dengan permainannya sendiri, akibatnya sering salah dalam penempatan bolanya.

“Tetapi Marsa sudah bisa menemukan ritme permainannya. Sudah ketemu pola yang tepat jika dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya,“ sahutnya lagi.

Marsa pun mengaku di game pertama tadi lebih ikut ke pola permainan lawan, makanya lawan leluasa menekan pertahanannya. Menurutnya lagi, ketika di game kedua saat poin imbang. Ia mencoba rileks mainnya tetapi tetap bermain nekat dan menjaga nafsu.

“Game ketiga lebih percaya diri, sudah bisa menguasai permainan. Lawan juga terlihat nafsu mainnya. Memang lawan mainnya ulet dan pukulan smash sambung depan serta bola belakangnya sangat bagus. Tapi saya lebih sabar saja mainnya,” sahut Marsa.

Sedangkan Ghaida Nurul Ghaniyu dipaksa tunduk dari Vioni Florencya asal klub Tangkas Jakarta dengan dua game langsung, 20-22 dan 17-21. Kemudian Devi Yunita Indah Sari juga mengalami hal yang sama. Devi tumbang dari unggulan ketiga asal klub Exist Jakarta, Priskila Siahaya dengan skor 18-21 dan 8-21. Dan terakhir Desandha Vegarani Putri juga kalah dari Lyanny Alessandra Mainaky dengan skor 19-21 dan 19-21. (DS)