Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirkuit Nasional Jakarta Open 2015] Tri Senang Kalahkan Unggulan
11 Mei 2015
[Djarum Sirkuit Nasional Jakarta Open 2015] Tri Senang Kalahkan Unggulan
 
 

Taruna remaja putra non unggulan asal PB Djarum, Tri Cahyo Supriyanto merasa senang. Pasalnya di babak pertama, hari Senen (11/5) siang ini, Tri membuat kejutan di Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Jakarta Open 2015. Ia mengalahkan pemain unggulan ketiga asal Mutiara Cardinal Bandung, Auditya Alpha Hidayat melalui pertarungan rubber game bertempat di Gor Asia-Afrika, Jakarta.

Selain merasa senang, Tri pun mengaku permainannya sudah lebih enak dan sudah bisa mngeluarkan semua kemampuannya. Bahkan bisa lebih enjoy mainnya, walaupun sempat ada keraguan di awal pertandingan.

Sebenarnya, di game pertama Tri sudah mampu mengimbangi permainan lawan. Tapi sayang, ia tidak mampu meraih game ini dan kalah, 17-21. Menurut Tri, lepasnya game pertama lantaran dirinya masih mencari celah kelemahan lawan. Dan ia masih terlalu berhati-hati bermainnya.

Lanjut ke game kedua, Tri mencoba menekan lawan terlebih dulu. Hasilnya pun cukup memuaskan, Tri berhasil merebut game ini dengan skor cukup jauh 21-13. Di game tambahan, Tri pun sudah makin percaya diri bermainnya. Hanya saja, di poin kritis sedikit lengah, sehingga harus melakukan tiga kali deuce untuk meraih kemenangan di game ketiga. Tri pun menang dengan skor tipis, 24-22.

"Game ketiga, tadi sempat kurang jaga poin karena terlalu berhati-hati mainnya. Memang permainan cop dan depannya cukup bahaya, saya kurang menjaganya di situ sih," bebernya lagi.

Babak kedua, Rizqulloh Dwi Prasetyo asal klub JR Enkei akan menjadi lawan Tri nanti. Tri pun mengaku akan lebih baik lagi bermainnya dan tentunya menjaga kondisinya. Di lapangan pun pikirannya harus lebih fokus dan konsentrasi lagi. (ds)