Turnamen Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) seri ke enam, hari Senin (2/9) ini telah resmi dibuka dan dipertandingan bertempat di GOR 17 Desember Mataram. Pada sektor ganda taruna putra, PB Djarum hanya memboyong dua pasangan untuk meramaikan turnamen yang menyediakan total hadiah sebesar 290 juta rupiah.
Ke dua pasangan PB Djarum itu pun dituntut menjadi juara Djarum Sirnas seri ke enam di kota Mataram ini. Ke dua pasangan itu adalah Ivan Adi Cahyono/Vicentius Suwarland dan Alan Darmasaputra Kristanto/Marcello Vitorio Mainaky.
Pasangan juara Djarum Sirnas Banjarmasin bulan Agustus lalu, Ivan/Vincentius yang menjadi pasangan unggulan tiga di turnamen ini merasa terbebani karena ada tuntutan untuk menjadi juara di turnamen yang menyediakan total hadiah 290 juta rupiah.
“Ya, beban ada ya, meski kita datang hanya dua pasang tapi ditunut harus jadi juara. Jika melihat peluang sih ada, tetapi tergantung dilapangannya aja nanti. Bahkan kita berharap kalau bisa all PB Djarum final ya.” tutur Vincentius.
Vincentius yang juga lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2015 itu menambahkan meski ia dan Ivan merasa persiapan di turnamen kali ini berbeda dari turnamen Djarum Sirnas sebelumnya.
“Persiapannya sih agak kurang, kita cuma latihan selama satu minggu beda dari Djarum Sirnas sebelumnya tapi kita selalu siap dan terpenting kita percaya diri aja.” tambahnya Vincentius lagi.
Karena di babak pertama mendapat bye, Ivan/Vincentius langsung lolos ke babak ke dua dan akan menunggu pemenang antara pasangan gado-gado (PB Suryanaga, Sby-Emas Centre Jambi) Rizal Nugraha/Rizki Ilahi dengan pasangan SGS PLN Bandung Muhammad Raihan Bintangsyah Putra/Waldie Riksa Alfarisi.
“Kita belum pernah jumpa dengan ke dua pasangan itu. Intinya kita mainnya lepas dulu aja dan terpenting start awalnya jangan sampe ketinggalan dulu.” tutup Vincentius.
Sementara itu, Alan/Marcello juga langsung ke babak dua setelah lawannya asal klub PB Jaya Baya Pangkep Akhsanul Ghiffari Salim/Muh. Ainur Ridho Syarifuddin mengundurkan diri dari turnamen ini. (ds)