Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirnas Premier Jawa Timur Open 2019] Lucky/Helena Belum Terbendung
12 November 2019
[Djarum Sirnas Premier Jawa Timur Open 2019] Lucky/Helena Belum Terbendung
 
 

Pasangan campuran taruna unggulan dua PB Djarum M. Lucky Andres Apriyanda/Helena Ayu Puspitasari belum terbendung. Untuk maju ke babak dua Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Premier Jawa Timur Open 2019, Lucky/Helen hanya butuh waktu 19 menit yang bertanding di lapangan tiga GOR Wilis Madiun, Selasa (12/11) ini.

Lucky/Helena menang dua game langsung, 21-10 dan 21-17 atas pasangan gado-gado (Mutiara Cardinal Bandung-Sarwendah Badminton Club) Peter Mandala Surya Sumardi/Agatha Sekar Kinanti Putri pada laga perdana tadi. Usai bertarung, Helena saat dijumpai mengaku sempat kaget dengan shuttelcock.

"Sejauh ini di laga tadi, kita masih belum ketemu kendalanya. Hanya saja saya sempat kaget dengan perubahan shuttelcock yang tidak stabil. Ya, kita juga baru jumpa mereka. Memang game dua tadi rada ada masalah yang mau terburu-buru," jelas Helena.

Helena juga menambahkan meski mereka menang dua game tetapi permainan lawan juga tidak bisa dipandang sebelah mata, karena permainan bola-bola depannya cukup bagus. Hanya saja, Ia dan Lucky lebih menguasai pertarungan tadi.

"Ya, bola depannya mereka bagus khususnya si Peter. Sempat kaget juga kita tadi. Ya, kemenangan tadi mungkin hanya modal main sebagus mungkin sih sama lebih yakin saja." sahut Helena.

Pasangan asal klub Exist Badminton Muhammad Yusuf Maulana/Putri Larasati akan menjadi lawan Lucky/Helena pada babak dua Djarum Sirnas seris delapan di kota Madiun nanti. Belum ada catatan pertemuan, tetapi Lucky/Helena tetap yakin.

"Ya, modal yakin saja dan modal berani depannya. Komunikasi juga lebih kompak lagi saja sih, sama tak mau remehin lawan nanti." tutup Helena. (ds)