Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [BNI Sirnas A Jatim 2023] PB Djarum Boyong 108 Atlet
22 Mei 2023
[BNI Sirnas A Jatim 2023] PB Djarum Boyong 108 Atlet
 
 

Perburuan gelar di ajang Sirkuit Nasional (Sirnas) tahun ini terus berlanjut. Hari ini, Senin (22/5), tengah berlangsung seri ke-5 yang bertajuk BNI Sirkuit Nasional A Jawa Timur 2023 di GOR Sudirman, Surabaya. Turnamen bakal berlangsung pada 22-27 Mei mendatang.

PB Djarum sendiri turun dengan kekuatan penuh. Tercatat sebanyak 108 atlet diturunkan yang terbagi dari semua kategori usia yang dipertandingkan. Mulai dari U15, U17, dan U19.

Dari empat Sirnas yang sudah berlangsung di tahun ini, PB Djarum mendapat nilai rapor baik. Lewat atlet-atlet terbaiknya, PB Djarum selalu menjadi juara umum di tiga seri Sirnas yang berlangsung di Bandung, Purwokerto, dan Bali.

Melihat hasil itu, Manajer tim PB Djarum, Fung Permadi mengatakan jika para atletnya diharapkan bisa tampil maksimal dan membawa pulang gelar juara sebanyak-banyaknya.

Tentunya setiap turnamen yang diikuti, saya dan tim berharap atlet PB Djarum bisa membawa pulang sebanyak-banyknya. Dan melihat dari persaingan sendiri tidak beda jauh dengan seri sebelumnya. Bahkan di Sirnas kali ini kita diperkuat oleh beberapa atlet andalan kita yang di Sirnas A Jawa Tengah lalu tidak ikut. Saya rasa itu semakin menambah kekuatan kita untuk bisa meraih gelar sebanyak mungkin di sini,” tutur Fung Permadi.

Daftar atlet PB Djarum yang berlaga di Sirnas A Jawa Timur Open 2023 bisa di lihat di bawah ini. (AH)