Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Peringkat Dunia] Kevin/Marcus Tetap Nomor Satu Dunia
11 Agustus 2021
[Peringkat Dunia] Kevin/Marcus Tetap Nomor Satu Dunia
 
 

Walau belum berhasil meraih medali pada ajang Olimpiade Tokyo 2020, pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon masih tetap menjadi ganda putra nomor satu dunia. Mahkota sebagai ganda terbaik dunia masih berhak disandang oleh ganda yang mendapat julukan “The Minions” karena secara poin yang dikumpulkan masih lebih baik dibanding ganda putra lainnya, termasuk sang peraih medali emas asal China Taipei, Lee Yang/Wang Chi Lin.

Pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga masih terus membayangi Kevin/Marus. “The Daddies”, demikian mereka mendapat julukan, tetap kuat bertahan pada posisi nomor dua dunia. Posisi berikutnya diisi oleh Lee Yang/Wang Chi Lin.

Perubahan terjadi pada urutan keempat. Ganda Tiongkok Li Junhui/Liu Yuchen masuk ke urutan keempat, menggeser ganda Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe ke posisi kelima. Ganda Jepang lainnya, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda juga turun satu peringkat menjadi urutan keenam. Posisi ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tidak tergoyahkan di peringkat tujuh.

Pada daftar peringkat ganda putri juga tidak banyak perubahan yang berarti usai perhelatan akbar Olimpiade. Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang sukses meraih medali emas, masih tertahan di peringkat enam. Hanya saja, Greysia/Apriyani mengancam posisi dua ganda Korea yang berada di atasnya, yakni Kim So Yeong/Kong Hee Yong dan Lee So Hee/Shin Seung Chan, karena poin ganda Indonesia semakin mendekati keduanya. Duo Korea Kim/Km Hye Rin dan Lee/Shin berturut-turut berada pada peringkat lima dan empat.

Pergerakan peringkat terjadi pada posisi kedua dan ketiga. Ganda putri Tiongkok Chen Qing Chen/Jia Yi Fan menggeser turun ganda Jepang Mayu Matsutomo/Wakana Nagahara. Chen/Jia kini menempati posisi kedua sementara Mayu/Wakana turun ke urutan ketiga. Perubahan posisi ini tentunya buah manis usai Chen/Jia meraih medali perak pada Olimpiade Tokyo 2020. Sementara itu ganda Jepang lainnya, Yuku Fukushima/Sayaka Hirota masih kokoh sebagai ganda putri nomor satu dunia.