Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Dejan/Gloria, Ganda Campuran Nomor Satu Indonesia
25 Desember 2023
Dejan/Gloria, Ganda Campuran Nomor Satu Indonesia
 
 

Daftar ranking dunia telah dirilis oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF). Terlihat jelas peringkat pasangan ganda campuran asal PB Djarum, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja melesat naik menduduki peringkat 14 dunia. Naiknya peringkat juara Syed Modi India International 2023 membawa Dejan/Gloria menjadi ganda campuran nomor satu Indonesia.

Perjalanan Dejan/Gloria menjadi ganda terbaik merah putih ditempuh dengan berliku. Tidak jarang Dejan/Gloria juga harus tersungkur di babak-babak awal. Sebut saja di kejuaraan KFF Singapore Open 2023, Yonex Swiss Open 2023, dan All England 2023, Dejan/Gloria harus terhenti di babak pertama. Terhenti di babak kedua juga sempat mereka alami.

Tapi Dejan/Gloria tidak pernah patah arang. Awal tahun 2023 mereka menjalani prestasinya di dunia bulutangkis dengan menjadi semifinalis di kejuaraan Petronas Malaysia Open 2023. Dejan/Gloria kalah dari sang juara asal China, Zheng Shi Wei/Huang Ya Qiong. Di hadapan publik Istora pada kejuaraan Daihatsu Indonesia Masters 2023, Dejan/Gloria meluncur sampai babak delapan besar. Menjadi perempat finalis juga mereka capai di kejuaraan Princess Sirivannavari Thailand Masters 2023, Hylo Open 2023, dan Yonex Sunrise Guwahati Masters 2023.

Sebelum menjadi jawara, Dejan/Gloria sempat menjadi finalis pada kejuaraan Victor Kaohsiung Masters 2023. Usaha menggapai gelar juara dihentikan pasangan dari Jepang, Hiroko Nishi/Akari Sato.

Puncak kejayaan Dejan/Gloria tercipta mendekati penghujung tahun 2023. India sepertinya menjadi tempat keberuntungan bagi Dejan/Gloria. Di sinilah Dejan/Gloria mereguk nikmatnya menjadi juara. Untuk pertama kalinya Dejan/Gloria menjadi juara pada kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 300. Kemenangan di babak final menjadi terasa lebih manis. Dejan/Gloria menggusur ganda Jepang, Yuki Kaneko/Masuki Matsutomo pada babak final walau harus ditempuh dalam drama tiga game.

Masih ada impian terbesar dari Dejan/Gloria yang kini tengah mereka coba gapai. Satu tiket Olimpiade Paris 2024 masih mereka coba buru. Butuh perjuangan keras untuk mewujudkan impiannya. Persaingan ketat di sektor ganda campuran di tengah dominasi pasangan China harus bisa mereka tembus. Tak hanya itu saja, Dejan/Gloria juga harus bisa melewati rekan sesama pemain Indonesia yang juga memiliki harapan yang sama. Semoga di sisa perhitungan pengumpulan poin menuju Olimpiade Paris 2024, harapan itu bisa terwujud. (AR)