Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesian Masters 2016] Harapan Tiara/Rizki Pupus di Semifinal
10 September 2016
[Indonesian Masters 2016] Harapan Tiara/Rizki Pupus di Semifinal
 
 

Indonesia kembali harus kehilangan wakilnya di Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2016. Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta harus terhenti di semifinal yang digelar pada Sabtu (10/9) siang. Berhadapan dengan Jongkolphan Kittiharakul/Rawinda Prajongjai, Tiara/Rizki dipaksa bertarung ketat dalam tiga game.

Kalah 17-21 di game pembuka, Tiara/Rizki sempat memaksakan untuk memainkan game ketiga usai menang tipis 23-21 di game kedua. Di game penentu, Tiara/Rizki yang sempat unggul 9-6 justru gagal mempertahankan keunggulan dan balik tertinggal 11-14. Pengembalian Rizki yang gagal melewati net pun membuat mereka tersingkir di turnamen yang menawarkan hadiah total US$ 120,000 ini dengan skor tipis 19-21.

“Kami kurang sabar di pertandingan tadi, sementara lawan lebih safe dan tidak banyak mati sendiri. Kami juga salah buang bola,” ujar Rizki.

“Penguasaan lapangan hari ini cukup sulit. Kami harus berusaha untuk membuat pukulan yang pas karena memang kondisi lapangan yang cukup berangin,” tambah Tiara.

Saat berita ini diturunkan, wakil Indonesia lainnya di nomor ganda putri, Rosyita Eka Putri Sari/Della Destiara Haris tengah berjuang melawan Chae Yoo Jung/Kim So Yeong, unggulan empat asal Korea. Sementara itu di nomor tunggal putra, unggulan teratas, Wei Nan dari Hong Kong dipaksa mengakui keunggulan Huang Yuxiang dari Tiongkok. Wei kalah dalam drama tiga game 11-21, 21-18 dan 20-22. (RI)