Pertandingan babak ke empat tunggal putra U17 bertempat di GOR Jaya Raya, Bintaro, Kamis (13/4) mempertemukan atlet PB Djarum yang lolos Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2011, Bobby Setiabudi berjumpa dengan rekan satu timnya. Adalah Syabda Perkasa Belawa yang memaksanya untuk berlaga dalam drama tiga game.
Pada pertandingan tadi, Bobby harus rela terlebih dulu melepas game pertama dengan skor 16-21. Masuk game dua justru Bobby kewalahan dengan permainan Syabda. Beruntung Bobby bisa mengubah pola bermain. Hasilnya Bobby merebut game dua dalam duel adu setting, 24-22. Kemenangan di game kedua sepertinya menambah kepercayaan diri Bobby, ia pun berhasil menguasai laju pertandingan. Pukulannya tak mampu di antisipasi oleh Syabda. Bobby menang di game tiga dengan skor 21-11.
Baca juga : Aldo Waspai Teman Satu Klub di Perempat Final
"Game pertama terlalu ikutin mainnya lawan makannya keserang terus. Game dua mulai mikir. Saya harus lebih cepat dari lawan mainnya dan kasih bolanya harus lewatin dia biar mau lari. Game tiga dia mainnya error, sayanya langsung percaya diri dan mainnya di cepetin lagi. " ujar pemain kelahiran Situbondo ini.
Bobby megakui kalau Syabda memiliki pukulan smes yang arahnya sulit ditebak dan pengembalian bolanya pun halus. Tapi Bobby mengetahui kelemahan Syabda, dan ini yang berhasil ia manfaatkan.
"Kuncinya, asal masuk dulu, percaya diri dan fokusnya jangan sampai kendor serta harus lebih cepat mainnya dari Syabda tadi. Mengenai pertarungan di perempat final, cuma modal nothing to lose karena lawannya teman sendiri (Muhammad Aldo Apriyandi)," tutup Bobby. (ds)
Baca juga : [Singapore Open Super Series 2017] Praveen/Debby Balas Kekalahan