Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [German Junior 2018] Bobby ke Babak Ketiga
10 Maret 2018
[German Junior 2018] Bobby ke Babak Ketiga
 
 

Kejutan kembali terjadi di kejuaraan bulutangkis German Junior 2018. Pemain unggulan di hari kedua tumbang lagi. Kali ini pemain tunggal putra yang di unggulkan di posisi ke- 15 terhenti di babak kedua. Pemain Indonesia, Bobby Setiabudi adalah pemain yang mengalahkannya.

Jia Wei Joel Koh, pemain asal Singapura, terpaksa harus angkat koper lebih awal setelah kemarin (9/3) kandas di babak kedua di tangan Bobby.  Bobby sendiri hari ini bermain dengan baik. Ia sudah mengenal karakter permainan lawan sehingga tahu dengan bola yang akan di tetapkan lawan. Ia pun unggul dua game dengan 21-19, 21-14.

Baca juga: [German Junior 2018] Ikhsan Bertahan

Mainnya tadi udah enak. Cuma masih suka gampang buang  bola sendiri,” ungkapnya. “Tadi lawan juga bingung karena kita sudah tahu mainnya seperti apa. Jadi terus saya tekan dan saya rapatin defencenya,” tambahnya.

Berbekal kemenangan di babak kedua, hari ini (10/3), Bobby akan bertemu dengan pemain asal Inggris, Harry Huang. Jika kembali menang, bukan tidak mungkin ia akan bertemu dengan unggulan ke empat Christo Popov asal Prancis. Itupun jika Christo Popov bisa melewati Ching King Lim dari Malaysia. (AR)

Baca juga: [German Open 2018] Laga Senior vs Junior di Semifinal