Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Mexico City Grand Prix 2015] Fran/Komala Berlaga Di Mexico
15 Desember 2015
[Mexico City Grand Prix 2015] Fran/Komala Berlaga Di Mexico
 
 

Jauh di belahan wilayah Amerika Utara, pemain bulutangkis Indonesia tengah mencoba keberuntungan untuk bisa meraih gelar juara. Pasangan ganda campuran asal PB Djarum, Fran Kurniawan/Komala Dewi menjadi satu-satunya pasangan atau tepatnya pemain Indonesia yang akan mengikuti kejuaraan bulutangkis Mexico City Grand Prix 2015. Tak ada pemain lain dari Indonesia selain Fran/Komala yang berlaga di kejuaraan yang dimulai dari tanggal 15 sampai 20 Desember 2015 ini. Padahal dari kategori hadiah, kejuaraan ini menawarkan prize money sejumlah USD 50.000,-. Kejuaraan ini juga di hadiri pemain bintang macam Nozomi Okuhara yang baru saja menyabet gelar juara World Superseries Final 2015. Ganda putri Korea Selatan yang tengah naik daun, Lee So Hee/Chang Ye Na juga mencatatkan diri di kejuaraan ini.

Di ganda campuran kekuatan bulutangkis dunia ikut meramaikan kejuaraan yang diselenggarakan di kota Distrito Federal, Mexico. Ganda campuran peringkat 14 dunia, Michael Fuchs/Birgit Michels menjadi pasangan yang menduduki unggulan pertama di atas ganda Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying yang menjadi unggulan kedua.

Pasangan Indonesia sendiri berada di paruh undian atas bersama unggulan pertama. Jika di lihat dari bagan undian, bukan tak mungkin pasangan Indonesia  yang tidak memiliki unggulan ini bisa melewati babak awal. Di babak pertama Fran/Komala akan bertemu pemain dari Brazil keturunan Indonesia, Alex Yuwan Tjong yang berpasangan dengan Luana Vicente. Jika di lihat dari peringkat dunia, semestinya pasangan Indonesia ini bisa memetik kemenangan. Berdasarkan peringkat yang dikeluarkan badan bulutangkis dunia, saat ini Fran/Komala menduduki peringkat 43 dunia sementara lawan masih berada di luar seratus dunia.

Seandainya lolos, sudah di pastikan mereka akan bertemu pasangan Prancis Ronan Labar/Emilie Lefel  yang langsung lolos ke babak kedua karena mendapat bye di babak pertama. Fran/Komala pernah menang di pertemuan pertama melawan ganda berperingkat 23 dunia ini. Di kejuaraan German Open 2015 lalu, Fran/Komala menang rubber game. Jika kembali menang, kemungkinan besar lawan yang akan dihadapi akan datang dari pasangan Korea Selatan, Solgyu Choi/Eom Hye Won yang menjadi unggulan ke-4. Inilah salah satu lawan terberat di kejuaraan ini. Fran/Komala belum pernah sekalipun bertemu dengan pasangan Korea Selatan yang memiliki peringkat 16 dunia. Jika ingin terus menerobos hingga babak akhir, maka pasangan Indonesia harus bisa mengeluarkan seluruh kemampuannya. (AR)