Dua dari tiga ganda putra tanah air berhasil melaju ke babak kedua China Open Superseries Premier 2017. Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil mengantongi kemenangan di laga babak pertama yang digelar Rabu (15/11).
Berlaga di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Tiongkok, Ahsan/Rian harus kerja keras dalam drama tiga game untuk bisa menghentikan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han. Usai kehilangan game pembuka dengan 18-21, runner up Kejuaraan Dunia 2017 ini berhasil mencuri kemenangan di dua game berikutnya dengan 21-15 dan 21-16.
“Lawan Taiwan lebih ke kencang-kencangan. Kami harusnya main tempo kami, tapi kami malah banyak kebawa tempo mereka. Jadi sama-sama ngotot dan kami malah tertekan. Terakhir-terakhir kami berubah lebih tenang, lebih memperlambat permainan, akhirnya bisa melewati juga,” ujar Rian seperti dilansir oleh badmintonindonesia.org.
“Pertandingan hari ini cukup lama tapi kami sudah biasa juga. Setelah ini kami recovery lagi, mudah-mudahan besok sudah lebih baik,” kata Ahsan.
Baca juga: [China Open Superseries Premier 2017] Ini Rahasia Jonatan Hentikan Super Dan
Kemenangan ini sekaligus menambah catatan positif Ahsan/Rian dari Lu/Yang. Sebelumnya, kedua pasangan ini pernah bertemu sekali di French Open Super Series 2017, saat itu Ahsan/Rian menang 21-17 dan 21-18. Selanjutnya di babak dua, Ahsan/Rian akan berhadapan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, Denmark. Astrup/Rasmussen sendiri sebelumnya telah mengalahkan wakil Indonesia lainnya, yaitu Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dengan 20-22, 21-19 dan 21-12.
Baca juga: [Pembangunan Jaya Cup 2017] PB Djarum Kalahkan FIFA BC 5-0