Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Bangka Belitung Indonesia Masters 2018] Akbar/Reza Ingin Lampaui Target
21 September 2018
[Bangka Belitung Indonesia Masters 2018] Akbar/Reza Ingin Lampaui Target
 
 

Satu tiket semifinal bagi Indonesia di ajang Bangka Belitung Indonesia Masters 2018 kembali dipastikan. Kali ini giliran dari pasangan ganda putra, Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

Mereka memastikan diri melaju ke babak empat besar setelah di babak perempat final malam tadi, Jumat (21/9) yang berlangsung di GOR Sahabudin, mampu menundukan pasangan Tawian, Lu Chen/Ye Hong Wei dengan kemenangan dua game langsung 21-16 dan 21-18 dalam waktu 30 menit.

Lawan lumayan bagus susah untuk dimatikan pertahanannya. Untungnya kami bisa mengantisipasi dengan bermain lebih fokus dan tenang meladeni permainan bola depan lawan,” kata Reza usai laga.

Bisa lolos ke babak empat besar pada turnamen ini, diakui Akbar/Reza ini merupakan target awal yang diemban sebelumnya oleh mereka. Namun begitu, juara Akita Masters 2018 dan Finnish Open 2018 ini mengaku jika keduanya tak akan cepat puas dan ingin melampaui target.

Baca juga : [Bangka Belitung Indonesia Masters 2018] Febriana/Ribka Melesat ke Semifinal

Senang bisa mencapai target awal, tetapi ya inginnya bisa melampaui target dan di pertandingan selanjutnya siap kami hadapi,” ungkap Reza.

Hingga berita ini diturunkan, pada babak semifinal besok, Sabtu (22/9) Akbar/Reza masih menunggu siapa calon lawan yang bakal mereka hadapi. Mereka masih menunggu pemenangan antara dua pasangan Taiwan yang masih menunggu giliran bertanding, antara Lin Yu Chieh/Wu Yuan Cheng dan Chang Ko-Chi/Lu Chia Pin.

Lawan Taiwan lagi besok ya lebih siap dan sabar saja, karena dua-duanya belum pernah ketemu jadi belum tahu pola permainannya seperti apa,” pungkas Reza. (arh)

Baca juga : [Bangka Belitung Indonesia Masters 2018] Rinov/Mentari Mulus Ke Semifinal