Laga babak pertama Orleans Masters 2019 yang berlangsung di Palais des Sports kemarin, Rabu (20/3) berhasil dilewati dengan mudah oleh pasangan ganda putri Indonesia, Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Menghadapi wakil Estonia, pasangan Kati-Kreet Marran/Helina Ruutel, Agatha/Fadia berhasil meraih kemenangan dengan dua game langsung 21-9 dan 21-11 dalam waktu 24 menit.
Baca juga : [Orleans Masters 2019] Fikri/Bagas Susul Pramudya/Yeremia
Kemenangan kali ini membawanya untuk terus melaju ke babak kedua yang akan berlangsung hari ini, Kamis (21/3). Agatha/Fadia akan berburu tiket babak perempat final kontra wakil Hungaria, Nikoletta Bukovickxi/Daniella Gonda.
Sementara itu, satu wakil ganda putri Indonesia lainnya juga sudah memastikan diri berada di posisi kedua, yaitu pasangan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto. Unggulan keempat ini sendiri langsung ke melaju setelah mendapatkan bye di babak pertama. Mereka akan berebut tiket perempat final kontra wakil India, Pooja Dandu/Sanjana Santosh. (ah)
Baca juga : [Orleans Masters 2019] Pramudya/Yeremia Tundukan Wakil Thailand