Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Yonex Swiss Open 2023] Ganda Putra Putri Bertahan
24 Maret 2023
[Yonex Swiss Open 2023] Ganda Putra Putri Bertahan
 
 

Harapan Indonesia untuk meraih gelar juara dari sektor ganda putra dan putri pada kejuaraan Yonex Swiss Open 2023 masih ada. Sudah ada satu ganda putra dan putri menjadi wakil Indonesia di babak perempat final yang akan dilangsungkan hari ini (24/3).

Pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menjadi harapan terakhir Indonesia di ganda putra. Kemarin (23/3) pada babak kedua mereka bisa menyingkirkan pasangan dari Taiwan, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan dengan rubber game 21-8, 15-21, 21-16. Kemenangan yang diraih Bagas/Fikri di Basel, Swiss membuat rekor pertemuan antar kedua pasangan ini berubah menjadi sama kuat 2-2.

Baik Bagas maupun Fikri mengaku lebih bisa memulai pertandingan dengan baik. Kepada tim Humas dan Media PP PBSI mereka menyatakan lebih siap pada game pertama.

“Alhamdulilah bisa menang hari ini dan diberi kelancaran. Pada gim pertama, kami sudah panas duluan, sehingga bisa bermain baik dan akhirnya bisa unggul jauh. Sebaliknya di gim kedua, lawan gantian mulai panas dan bisa menemukan performa terbaik. Selain itu, kami kalah juga karena banyak mati sendiri,” ujar Bagas.

“Di game pertama memang kami menang start, dan lawan sepertinya belum panas. Sementara di gim kedua, mereka sudah berkembang permainannya dan kami dalam posisi tertekan terus,” tambah Fikri.

“Pada game ketiga, kami bisa unggul kembali. Kuncinya jangan banyak mati sendiri di lapangan. Kami main nothing to lose saja dan yakin di tengah lapangan,” sambung Bagas.

Pada game ketiga, kami berusaha fokus mencari poin demi poin, dan kami berjuang juga untuk tidak mau kalah di lapangan,” ungkap Fikri.

Di sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi pasangan yang tersisa. Bekal menang 21-17, 21-13 dari ganda Thailand, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul membawa ganda putri nomor satu Indonesia ini meluncur ke babak delapan besar.

Di babak delapan besar, Bagas/Fikri akan menantang kembali pasangan dari Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Oo Yi yang duduk sebagai unggulan ketiga. Terakhir pada pekan lalu di kejuaraan All England 2023, Bagas/Fikri menundukkan lawan yang berada pada peringkat delapan dunia pada babak kedua.

Sementara itu, Apri/Fadia akan bersua ganda asal China, Li Yi Jing/Luo Xuo Min. Apri/Fadia harus berhati-hati dengan ganda China yang lolos dari babak kualifkasi ini. Pasalnya di babak pertama mereka bisa mengalahkan ganda Thailand yang menjadi unggulan ketujuh, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard. (AR)