
Tak hanya Fajar/Fikri, pasangan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani rupanya juga harus bekerja keras untuk bisa melalui babak kedua Petronas Malaysia Open 2026 yang dilangsungkan hari ini (8/1). Sabar/Reza membutuhkan waktu 68 menit untuk menaklukkan ganda dari Korea Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju dalam tiga gim 21-10, 14-21, 21-19.
Ganda Korea berperingkat 22 dunia yang menjadi lawan Sabar/Reza memiliki pertahanan yang rapat. Menjaga tempo dan fokus serta konsisten menyerang rupanya menjadi kunci kemenangan Sabar/Reza.
“Alhamdulillah bisa diberikan kemenangan, kelancaran. Bukan laga yang mudah, mereka banyak melakukan psy war. Dan di gim kedua mereka juga mengubah permainan, mengubah pola. Kami tadi coba untuk antisipasi, tapi di akhir-akhir kecolongan lalu berakhir rubber game,” ujar Sabar dikutip dari tim Humas dan Media PP PBSI.
“Tapi di gim ketiga tadi kami mencoba untuk menjaga fokus terus, menjaga tempo terus. Alhamdulillah bisa berbuah kemenangan.Pasangan Korea punya defense yang bagus, mereka bisa kontrol. Terus serangannya juga bagus yang beberapa kali sempat membuat kami kewalahan,” sambung Sabar.
“Di gim ketiga kami berusaha menekan permainannya karena tadi juga instruksi dari koh Hendra juga mau nggak mau harus menurunkan bola duluan, jangan kalah cepat set serangan karena mereka juga dari segi serangan cukup bagus, cukup menekan,” ucap Reza.
Semakin berat perjalanan Sabar/Reza para kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 1000. Ganda nomor satu dari Malaysia Aaron Chia/Sohh Wooi Yik sekaligus unggulan kedua akan menjadi lawan Sabar/Reza pada babak perempat final besok (9/1). Sejauh ini rekor pertemuan antar kedua pasangan ini masih dipegang oleh Sabar/Reza. Dari lima kali pertandingan yang sudah dijalani, Sabar/Reza masih unggul dengan empat kemenangan berbanding satu kekalahan. Ini sudah termasuk kemenangan terakhir pada ajang Sea Games 2025 nomor perorangan ganda putra.
“Sekarang fokus dulu recovery karena cukup ketat hari ini pertandingannya. Nanti baru diskusi dengan pelatih seperti apa strategi untuk besok,” tutur Sabar menghadapi laga besok.
“Besok bertemu Aaron/Soh, mempersiapkannya dengan kondisi juga. Tidak akan mudah karena juga main di negaranya mereka. Jadi ya kita besok fokus dan kami pengen memberikan hasil yang terbaik,” pungkas Reza. (AR)
