Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Pembangunan Jaya Cup 2019] Aisyah Kurang Puas dengan Penampilan Hari Ini
19 Desember 2019
[Pembangunan Jaya Cup 2019] Aisyah Kurang Puas dengan Penampilan Hari Ini
 
 

Tunggal putri PB Djarum Aisyah Sativa Fatetani, yang diturunkan di laga kedua babak penyisihan group B kontra Exist Jakarta, belum berhasil menyumbang poin kemenangan, setelah kalah dari Ester Nurumi Tri Wardoyo dengan skor 17-21, 15-21.

Bertanding di GOR PB Jaya Raya Bintaro, Aisyah terlihat tampil tertekan sejak dimulainya laga. Beberapa kali mencoba mengejar, namun akhirnya kekalahan pun harus diterima Aisyah sehingga menjadikan kedudukan imbang sementara 1-1.

"Nggak puas dengan hasilnya karena nggak bisa sumbang poin. Tadi saya masuk ke cara mainnya dia, main datar. Seharusnya mainnya harus ada temponya. Sempat ingin merubah keadaan, tetapi terakhir-terakhir baru bisa keluar dan poinnya sudah cukup jauh," jelas aisyah.

Baca juga : [Pembangunan Jaya Cup 2019] Drmatis, Rayhan/Rahmat Bawa PB Djarum Unggul Sementara 1-0 Atas Exist

Sebelumnya poin pertama PB Djarum diraih ganda putra Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat yang tampil gemilang usai mengalahkan Arya Adi Saputra/Gavy Anak Satriyadi, dengan 21-18, 19-21, dan 22-20.

Hingga berita ini diturunkan, tengah bertanding partai ketiga yang mempertandingkan wakil PB Djarum Bobby Setiabudi kontra Muhammad Akbar Firdaus.

Berikut hasil sementara PB Djarum VS Exist Jakarta :

Ganda Putra

Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat VS Arya Adi Saputra/Gavy Anak Satriyadi 21-18, 19-21, 22-20

Tunuggal Putri

Aisyah Sativa Fatetani VS Ester Nurumi Tri Wardoyo 17-21, 15-21

Tunggal Putra

Bobby Setiabudi VS Muhammad Akbar Firdaus

Ganda Putri

Berliona Alma Pradisa/Jovika Vandaria Ester Matiho VS Jesita Putri Miantoro/Melani Mamahit

Ganda Campuran

Dwiki Rafian Restu/Metya Inayah Cindiani VS Muhammad Galih Rezka Ramadhan/Putri Larasati

(ah)

Baca juga : [Pembangunan Jaya Cup 2019] Kembali Menang, PB Djarum Sementara Puncaki Klasemen Group B