Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Liga PB Djarum 2020] Tak Disangka, Emanuel/Voyage Jadi Juara
11 Juli 2020
[Liga PB Djarum 2020] Tak Disangka, Emanuel/Voyage Jadi Juara
 
 

Pasangan putra kategori U15 dan U17 unggulan dua Emanuel Joseph Surya Hartono/Muhammad Voyage Afrizal Mahendra tundukan pasangan Andi Hamsa Marwan/Win Sebastian Tjen dengan angka 21-16 dan 21-17 pada laga babak final yang berlangsung di GOR Djarum Jati Kudus Jawa Tengah, Sabtu (11/7) ini.

Dengan kemenangan ini, otomatis Emanuel/Voyage menaiki podium juara Liga PB Djarum 2020. Meski Emanuel/Voyage tak menyangka dapat mengalahkan pasangan Andi/Win.

"Alhamdulillah bisa jadi juara tak menyangka, kita itu baru dipasangkan di liga ini," ujar Voyage.

"Ya puji tuhan benar nggak nyangka sih, lawan sebenarnya yang lebih diunggulkan karena mereka pasangan tetap," sambung Emanuel.

"Intinya tadi kita mainnya harus in dulu dan lebih percaya diri. Fokus dulu, satu angka per angka. Memang main no lob dan tempo cepat mereka bagus, itu yang kita waspadai tadi," sahut Voyage dan Emanuel.

Untuk meraih gelar juara Liga PB Djarum 2020 memang tak mudah, pada babak penyisihan Emanuel/Voyage harus mengalahkan beberapa pasangan kuat dan lebih diunggulkan.

"Memang nggak mudah, bisa jadi juara. Kita harus mengalahkan pasangan lebih diunggulkan dulu di awal babak penyisihan dan di final juga lawannya nggak gampang dikalahinnya tadi," tambah Emanuel.

Setelah menjadi juara Liga PB Djarum 2020, tentunya Emanuel/Voyage tak merasa puas dengan hasil ini. Pasalnya, mereka merasa masih banyak yang harus diperbaiki lagi dalam penampilannya kedepan.

"Ya fokus dan mental sih yang harus diperbaiki lagi kalau saya," tutur Emanuel.

"Ya nggak jauh beda dengan Emanuel, fokus, mental dan daya tahan juga diperbaiki lagi. Bicara harapan mau jadi juara di Djarum Sirnas dulu," lanjut Voyage.

Sebelumnya tunggal putra kategori U11 dan U13 Radithya Bayu Wardhana juga meraih gelar juara. Ada pun gelar juara itu didapat Radithya usai bertarung panjang tiga game dengan mengalahkan Nazwan Abdillah, 21-13, 16-21 dan 21-7.(ds)