Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Home Tournament Klub Mitra PB Djarum 2022] Dari Manado, Angela Mengejar Mimpi Untuk Taklukkan Dunia
26 Mei 2022
[Home Tournament Klub Mitra PB Djarum 2022] Dari Manado, Angela Mengejar Mimpi Untuk Taklukkan Dunia
 
 

Home Tournament Klub Mitra PB Djarum yang saat ini tengah berlangsung di GOR Djarum, Magelang, juga diikuti oleh atlet-atlet yang berasal dari Klub Mitra Talenta Manado. Dari 20 atlet yang dikrim, salah satunya ada atlet bernama Angela Margaret Sinyoman.

Pemain yang mengaku lebih akrab disapa Angela itu, di ajang ini bersaing di nomor pertandingan tunggal U13 putri (TAPI). Rabu (26/5) pagi tadi, Angela sukses melakoni laga pertama saat menghadapi Aisyara Nur Amalya dari PB Champion Kudus. Angela berhasil menang dengan dua game langsung 21-17, 21-12.

Bagi Angela, tampil di Home Tournament Klub Mitra PB Djarum ini merupakan pengalam pertamanya bertanding di luar Pulau Sulawesi. Tentu diakui pemain kelahiran Makassar, 5 Feb 2011 itu, dirinya sangat antusias untuk tampil di ajang ini.

Senang banget bisa ikut dan ini pengalaman pertama saya bertanding di luar Sulawesi. Selain itu nggak mudah juga untuk bisa ikut turnamen ini. Karena nggak semua klub bisa daftar dan hanya klub mitra PB Djarum saja yang bisa, jadi saya merasa beruntung menjadi atlet klub Mitra PB Djarum,” tutur Angela.

Meski baru kali ini bertanding, namun Angela mengaku sudah merasakan persaiangan yang sangat ketat di Home Tournament.

Saya merasa sangat ketat sekali persaingan di sini. Seperti tadi pada saat saya memimpin, saya pikir poin sudah jauh banget, tetapi bisa lawan kejar, untungnya saya bisa kembali bangkit. Beda banget persaingannya dengan di Sulawesi sana kalau saya rasakan,” jelas Angela.

Di sisi lain, Angela juga menceritakan awal dirinya menekuni bulutangkis.

Saya mulai pegang raket dan latihan pas umur 6 tahun. Dulu pas memutuskan ingin latihan bulutangkis keinginan sendiri, karena saya dulu sering melihat pertandingan-pertandingan bulutangkis di televisi dan saya ingin seperti mereka suatu saat nanti,” ungkap pemain yang mengidolakan Liliyana Natsir itu.

Angela pun berharap, turun di Home Tournament kali ini bisa membawa dirinya menjadi atlet bulutangkis handal masa depan.

Target saya di sini inginnya juara, karena kalau juara saya punya kesempatan dilihat oleh PB Djarum. Semoga saya bisa masuk PB Djarum, karena kalau di PB Djarum yang saya lihat banyak sekali melahirkan pebulutangkis handal dan saya ingin sekali menjadi atlet bulutangkis handal dunia suatu saat nanti,” jelas Angela. (AH)