Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Walikota Surabaya Cup 2014] Revindra Dipaksa Bermain Ketat
30 April 2014
[Walikota Surabaya Cup 2014] Revindra Dipaksa Bermain Ketat
 
 

Atlet tunggal taruna putra PB Djarum, Moch Revindra Rayhaldi harus bertarung ketat dalam 45 menit untuk bisa mengalahkan Billy Jonathan dari Candra Wijaya. Laga babak kedua Piala Walikota Surabaya 2014 ini berlangsung sengit pada Rabu (30/4) siang.

Di awal game pertama Revindra sempat terus tertinggal, bahkan di interval pertama dia 7-11. Namun perlahan dia mulai bisa mengejar ketertinggalannya dan akhirnya menyamakan kedudukan diangka 16. Tetapi lagi-lagi kesalahan antisipasi dan gagal menyebrangkan shuttlecock membuat dirinya kembali tertinggal. Unggulan empat ini tertinggal 19-20.

Namun, ia tak lantas menyerah. Kegigihannya mengejar bola berbuah manis, ia berhasil memaksakan deuce diangka 20 hingga 22, bahkan balik memenangkan laga setelah smash silang kearah kiri lawan gagal diantisipasi sang rival, 24-22 dia menutup game pertama.

Di game kedua, atlet yang akrab disapa Vindra ini berhasil unggul 11-7 di interval. Beberapa kali ia tampil menyerang namun sayang, dua kali smashnya malah bersarang di net, skor menipis 19-18. Beruntung ia akhirnya bisa menyudahi laga ini setelah dua kesalahan beruntun dilakukan lawan 22-20.

"Diawal pertandingan saya masih mencoba untuk beradaptasi dengan lapangan, karena sudah lama sekali saya tidak bertanding di GOR ini. Saya terakhir bermain di Sirnas Surabaya 2012," tuturnya.

Ia pun menuturkan bahwa pukulan-pukulannya yang gagal membuahkan angka baginya sempat membuat kepercayaan dirinya menurun, dan membuatnya bermain terlalu berhati-hati. "Tadi memang beberapa kali smash malah nyangkut di net, jadinya saya agak tidak percaya diri, beberapa kali bola tanggung pun malah saya lob lagi, semoga hal ini tidak terulang," lanjutnya.

Vindra pun memiliki misi tersendiri untuk Piala Walikota Surabaya kali ini, ia ingin bisa membawa gelar juara. "Targetnya ya pasti ingin jadi juara, tetapi saya tidak mau berfikir terlalu jauh, step by step saja," pungkasnya.

Revindra melaju ke babak ketiga bersama Andri Wijaya yang tidak bertanding setelah sang lawan Hendrik Sriatmojo dari PB Suryabaja didiskulifikasi. Besok (1/5) Revindra akan melawan Ngiam Bin dari Singapura, sementara Andri akan menantang Dicky Yaniadi dari PB SGS PLN.