Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari sukses mempertahankan gelarnya. Berlaga di BNI Indonesia Masters 2023, Ribka/Lanny memastikan podium utama usai mengalahkan kompatriotnya, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose.
Ribka Sugiarto/Lanny Tri Mayasari sukses mengamankan tiket final kedua untuk Indonesia di BNI Indonesia Masters 2023. Sebelumnya, ganda campuran Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri sudah aman di babak final setelah menang dari Kim Young Hyuk/Kim Hyerin (Korea).
Ganda putri Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari mantap melaju ke babak semifinal BNI Indonesia Masters 2023. Berlaga di Jatim Expo, Surabaya, Jumat (27/10), unggulan satu turnamen itu sukses mengalahkan Wang Szu Min/Wu Meng Chen (Taiwan) dengan skor 21-13, 21-10.
Ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto/Lanny Tri Mayasari memastikan tiket perempat final BNI Indonesia Masters 2023 usai memenangkan ‘perang saudara’. Di babak dua, Ribka/Lanny mengalahkan juniornya, Sofy Al Mushira Asharunnisa/Siti Sarah Azzahra. Mereka menang dua game langsung dengan skor 21-13, 21-15 dalam 30 menit.
Sebanyak 45 wakil Indonesia diturunkan pada pertandingan BNI Indonesia Masters 2023. Turnamen BWF World Tour Super 100 ini akan digelar di Jatim International Expo, Surabaya, pada tanggal 24–29 Oktober.
Turnamen bulutangkis internasional BNI Indonesia Masters 2023 dipastikan akan menjanjikan tingkat persaingan yang lebih sengit dan berkualitas. Sebab tidak hanya level pertandingannya yang naik, turnamen ini juga bakal diikuti banyak pemain yang memiliki peringkat BWF lebih tinggi.