Fadia

Siti Fadia Silva Ramadhanti

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil merebut kemenangan di babak dua Yonex All England 2023. Mereka mengalahkan pasangan Thailand, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul dengan dua game langsung, 21-16, 21-19. Kemenangan ini menjadi yang ketiga kalinya buat Apriyani/Fadia dari Paewsampran/Supajirakul.

Ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus mengubur harapan untuk tampil lebih jauh di Daihatsu Indonesia Masters 2023. Keduanya terhenti di babak perempat final dari Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) melalui tiga game 16-21, 21-17, 21-18.

Duet Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti masih belum terbendung di Daihatsu Indonesia Masters 2023. Keduanya baru saja mengamankan tiket perempat final, dengan mengalahkan Hu Ling Fang/Lin Xiao Min (Taiwan) dengan skor 22-20, 21-16 di babak dua.