Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Ayu Wanda Tundukkan Nathalia Deske, Maria menang Mudah
28 Oktober 2010
Ayu Wanda Tundukkan Nathalia Deske, Maria menang Mudah
 
 

Medan – Perebutan tiket perempat final Tunggal Dewasa Putri berlangsung seru, pertarungan antara Ayu Wanda Tika Wulandari melawan Nathalia Deske. Mereka beraksi di lapangan nomor 3 GOR PBSI Jl. Pancing, Medan.

Keduanya mendapat bye di hari sebelumnya, akhirnya di Rabu (27/10) sore keduanya berkesempatan menunjukkan kemampuan terbaiknya. Di game pertama, Ayu memperlihatkan permainan cantiknya. Ia dengan rapi melancarkan lob dan seketika bisa memotong bola untuk menyerang atlet PB Tangkas Alfamart tersebut, Ayu unggul 21-14 di game pertama.

Sementara di game kedua, permainan berlangsung lebih seru. Terlihat beberapa kali Ayu melakukan protes terhadap keputusan hakim garis yang dirasa merugikannya, tapi hal ini tak berpengaruh kepada penampilannya di lapangan. Angka demi angka dia raih, ia meimpin 11-9 di interval. Setelah interval, Ayu yang pada hari sebelumnya menjajal kemampuannya di nomor ganda campuran pun akhirnya menyudahi perlawanan Nathalia dengan 21-18.

“Di game pertama saya lebih banyak mengatur bola, tetapi di game kedua saya mencoba untuk mempercepat tempo permainan,” jelas Ayu mengenai kunci kemenangannya hari ini.

Di babak perempat final, ia akan beradu kekuatan dengan atlet “impor” yang dimiliki PB Shamrok Medan, Liu Li. Pemain impor dari China ini harus memeras keringat karena melakoni permainan tiga game. Melawan Jessica Mulyati, Liu menang 21-18 di game pertama, kehilangan game kedua dengan 15-21. Tetapi ia berhasil menutup game ketiga dengan 21-13.

Maria Elfira“Tadi sempat melihat permainan China, memang bagus, tapi footworknya sepertinya kurang lincah,” tanggapan Ayu mengenai calon lawannya.
Sementara itu, sang mentor, Maria Elfira Christina juga berhasil melaju ke perempat final. Ia dengan perkasa menundukkan Nuni dari PB Silva dengan skor telak 21-6 dan 21-10. Esok (28/10), ia akan ditantang oleh Yulia Yosephine Susanto, yang menundukkan atlet “impor” PB Shamrok lainnya, Lu Is, dengan 21-18, 18-21 dan 21-19.

Link Berita Terkait :
Galeri Sirkuit Nasional Medan 2010
Djarum Live Score Sirkuit Nasional Medan 2010
Hasil Lengkap Pertandingan