Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Rendra Wijaya : Niat Jadi Mak Comblang, Malah Ketemu Jodoh
28 Oktober 2011
Rendra Wijaya : Niat Jadi Mak Comblang, Malah Ketemu Jodoh
 
 

Rendra/RianPunggawa putra PB Djarum, Rendra Wijaya tak lama lagi akan segera melepas masa lajangnya. Juara lima Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) 2011 di sektor ganda putra bersama Rian Sukmawan ini, kini tengah sibuk mempersiapkan pernikahannya yang tinggal dua minggu lagi.

Iya nih, tinggal dua minggu. Tegang!” ujar Rendra.

Terkait dengan momen satu kali seumur hidupnya ini, Rendra memutuskan untuk tidak ambil bagian di seri terakhir Djarum Sirnas di 2011 di Surabaya pekan depan.

Saya tidak berani main di Surabaya, karena semua kan harus dipersiapkan dengan matang, takut ada yang memang terlewat. Jadi kalau memang ada yang terlewatkan saya masih punya waktu cukup banyak untuk memperbaiki,” terangnya.

Pemberkatan pernikahan adik Candra Wijaya ini akan dilangsungkan pada Sabtu (12/11) di Gereja St Matias Rasul, Kosambi. Sementara resepsi akan dilangsungkan di Season City.

“Sekarang sudah 90%, 10% takut ada yang masih tertinggal, tapi memang harusnya semuanya sudah beres.”

Rendra pun bercerita tentang perjalanan cintanya. Ia dan sang calon istri bersua dalam sebuah pertemuan yang tidak terduga. Dua tahun lalu, Rendra mendatangi sebuah pameran headset ternama di salah satu mall di Jakarta. Ia yang memang tidak terlalu mengerti dengan merk tersebut, akhirnya memutuskan untuk bertanya-tanya sebelum akhirnya membeli produk itu. Disanalah ia bertemu dengan Fransisca Carollim, kala itu Rendra tak membawa dompet untuk bisa melakukan pembelian, walhasil dia pun diberikan contact person untuk bisa melakukan pembelian dikemudian hari.

Iya, dari tanya-tanya produk itu, lama-lama jadi temen. Kenapa kami bisa dekat? Karena kami berencana untuk menjodohkan teman kami. Saya niatnya akan menjodohkan teman saya dengan teman Fransisca, tapi malah lama-lama saya yang jatuh cinta,” kenangnya.

Rendra mengakui, kepribadian Carol – panggilan akrabnya Fransisca Carollim - yang periang, mandiri dan pekerja keras itu membuatnya jatuh hati. Semakin lama hubungan mereka pun semakin dekat, sampai akhirnya Rendra memberanikan diri untuk menyatakan cintanya. Gayungpun bersambut.

Saya nembak dia saat saya di Eropa lewat telepon sedangkan dia di Jakarta. Waktu itu di Jakarta jam lima subuh. Barulah saat pulang ke Jakarta kami resmi berpacaran,” ujarnya sambil tertawa.

Lika liku perjalan cinta keduanya pun berlangsung selama kurang lebih dua tahun. Dan lembaran kisah cinta ini akan segera berakhir untuk membuka lembaran barunya pada 12 November mendatang.

Saya inginnya ya punya anak banyak, biar nanti ketika sudah tua banyak yang menemani saya, kalau nggak tiga ya empat lah,” ujar putra ketiga pasangan Hendra Wijaya dan Indranita Wijaya ini.

Di hari bahagianya nanti, adik dari Indra Wijaya ini akan menyebar kurang lebih 700 undangan. Dan sebagai keluarga yang lahir dan dibesarkan di dunia bulutangkis, Rendra berencana akan menyelipkan dekorasi berbau bulutangkis.

Dekorasi nanti ada nuansa bulutangkisnya, tapi ya tidak terlalu bulutangkis, pas lah,” pungkasnya.

Selamat menempuh hidup baru, Rendra!