Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > Pemain Top Indonesia Tak Alami Perubahan Peringkat di Pekan Kedua
11 Januari 2022
Pemain Top Indonesia Tak Alami Perubahan Peringkat di Pekan Kedua
 
 

Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melakukan pembaharuan ranking pada hari Selasa setiap pekannya. Hari ini (11/1/2022), merupakan pekan kedua pembaharuan ranking di tahun 2022. Tidak ada perubahan peringkat terhadap pemain-pemain top Indonesia dibandingkan dengan Selasa pekan lalu.

Pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, kokoh bertengger di peringkat satu dunia. Kevin/Marcus sudah berada di peringkat satu dunia secara berturut-turut, sejak tanggal 27 September 2017.

Sementara seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menempel ketat di peringkat kedua ganda putra dunia. Terdapat 4 pasangan lain yang berada di 30 besar dunia. Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (peringkat 8), Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (peringkat 21), Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (peringkat 28), dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (peringkat 29).

Di sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting tetap di peringkat ke-5, disusul Jonatan Christie di peringkat k-8. Shesar Hiren Rhustavito juga tetap di peringkat ke-23.

Demikian pula, tiga pemain tunggal putri teratas Indonesia tidak mengalami pergerakan peringkat. Greoria Mariska Tunjung di peringkat ke-26, lalu Fitriani di peringkat ke-42, dan Ruselli Hartawan di peringkat ke-45.

Tiga besar ganda putri ditempati Greysia Polii/Apriyani Rahayu (peringkat 6), Della Destiara Hari/Rizki Amelia Pradibta (peringkat 27), dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (peringkat 28). Sedangkan di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti tetap yang terbaik dengan kokoh di peringkat 5. Rekannya Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja di peringkat 11. Masih terdapat dua pasangan lagi di 30 besar dunia yaitu Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari (peringkat 22) dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (peringkat 30).