Diluar Arena
Home > Berita > DILUAR ARENA > [Kilas Balik 2022] Pramudya Tiga Kali Naik Podium Juara Tahun Ini
30 Desember 2022
[Kilas Balik 2022] Pramudya Tiga Kali Naik Podium Juara Tahun Ini
 
 

Pramudya Kusuma Wardana adalah satu atlet Pelatnas PBSI Cipayung asal PB Djarum yang berhasil menorehkan prestasi gemilang di sepanjaang tahun 2022. Pemain spesialis ganda putra yang berpasangan dengan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan ini, tercatat 3 kali naik podium di tahun ini.

Pertama di ajang juara Badminton Asia Championship. Bersama Yeremia, keduanya mampu menapaki podium juara tertinggi usai mengalahkan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Namun sayang, nampaknya gelar juara tersebut menjadi yang pertama dan terakhir bagi Pramudya/Yeremia di tahun ini. Pasalnya, Yeremia harus mengalami cedera serius saat bertanding di babak perempat final Indonesia Open.

Setelah rehat beberapa bulan karena Yeremia masih membutuhkan waktu recovery, akhirnya Pramudya ditunjuk utuk menggandeng juniornya yaitu Rahmat Hidayat untuk berlaga di Malang International Chanllenge dan Indonesia Masters Super 100. Hasil cemerlang mampu diraih Pramudya bersama Rahmat. Mereka sukses menjajaki podium juara tertinggi di dua turnamen tersebut.

Hingga saat ini, belum diketahui turnamen apa dan bersama siapa yang akan diikuti Pramudya di tahun 2023 mendatang. Namun bersama Yeremia, Pramudya saat ini menduduki peringkat 25 besar dunia. (AH)