Untuk pertama kalinya, pebulutangkis tunggal putra asal PB Djarum, Hendry Leander sukses menembus babak semifinal di nomor U19. Hasil itu diraih Hendry pada ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jawa Tengah 2023 yang saat ini tengah berlangsung di GOR Sartria, Purwokerto.
Tiket semifinal itu diraih Hendry, setelah di babak perempat final, Kamis (9/3) sore, Hendry menang atas Dewangga Surya Negara (PB Exist) dengan dua game langsung 21-13, 21-18 dalam waktu 62 menit. Pada saat memastikan kemenangan, Hendry terlihat begitu emosional. Hal tersbut diakui pemain kelahiran Kendari, 27 Februari 2006 itu dirinya sangat senang karena akhirnya bisa menembus babak semifinal.
“Emosional banget karena sejak tahun 2022 hasilnya sering kalah di babak-babak awal. Dan sekarang sudah naik ke U19 sejak awal tahun 2023, bisa menembus semifinal di turnamen kedua yang diikuti, rasanya senang banget,” ungkap Hendry yang di turnamen pertama tahun in kalah di babak kedua Sirnas Jawa Barat bulan Februari lalu.
“Di awal tahun ini memang saya bertekad mengubah semuanya. Banyak pelajaran yang saya ambil sepanjang tahun 2022 lalu. Sekarang sudah naik level, jadi saya harus bisa meningkatkan kualitas permainan, jangan cepat mati bolanya, harus seperti pemain dunia bahkan cara mainnya,” tutur Hendry.
Sementara itu, Hendry pun memaparkan kunci kemenangannya di babak perempat final tadi.
“Pertama sih ngerasain takut karena lawan udah ngalahin unggulan-unggulan. Tapi posisinya sama juga, saya juga sebelumnya bisa ngalahin unggulan. Jadi saya berani saja,” tutur Hendry yang sebelumnya di babak 16 besar mengalahkan unggulan kedua, Muhamad Farda Dikri Abdullah (PB Mutiara).
Selanjutnya Hendry akan berebut tiket final kontra Herdien Thoriq Batota (PB Exist), Jumat (9/3) besok.
“Saya belum pernah ketemu sama Thoriq. Paling besok di awal harus lihat dulu cara mainnya seperti apa. Banyak pukulan saja dulu biar tahu cara mainnya,” tutup Hendry. (AH)