Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [BNI Sirnas A Jateng 2023] Joseph/Voyage Semakin Dekat Dengan Gelar Perdana Sirnas
10 Maret 2023
[BNI Sirnas A Jateng 2023] Joseph/Voyage Semakin Dekat Dengan Gelar Perdana Sirnas
 
 

Ganda putra U19 PB Djarum, Emanuel Joseph Surya Hartono/Muhammad Voyage Afrisal Mahendra semakin mendekati gelar juara di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023. Joseph/Voyage berhasil memastikan diri ke final setelah di semifinal, Jumat (10/3) tadi, mengalahkan unggulan pertama dari PB Jaya Raya, Kleopas Binar Putra Prakoso/Zidane Attauba Efendi, dengan 23-21, 14-21, 21-15 dalam waktu 52 menit.

Di semifinal tadi kami sudah bermain sesuai rencana. Kami bermain nolop, soalnya tenaga musuh besar-besar, jadi jangan sampai banyak ngangkat,” ungkap Joseph kepada tim Pbdjarum.org.

Harus berani duluin pukulan, sebisa mungkin nyerang terus,” sahut Voyage.

Kehilangan game kedua, diakui keduanya banyak faktor kesalahan sendiri yang dilakukan.

Game kedua itu sebenarnya sama-sama rapat pertahanannya. Tapi kami lebih banyak melakukan kesalahan sendiri, jadinya ketinggalan terus dan harus kalah dulu. Untungnya di game ketiga lebih nyepetin lagi, gak banyak mati sendiri,” papar Joseph.

Bagi Joseph/Voyage, ini merupakan pencapaian terbaiknya di ajang Sirnas selama dipasangkan. Mereka belum pernah menembus final di ajang Sirnas selama dipasangkan. Bisa melangkah lebih jauh di Sirnas kali ini, diakui keduanya adalah buah dari kerja keras latihan.

Bisa sejauh ini karena kami termotivasi gara-gara kalah terus di babak-babak awal kalau di Sirnas. Jadi kami sangat kerja keras di latihannya sebelum berangkat ke sini,” ujar Voyage.

Di babak final Sabtu (11/3) besok, Joseph/Voyage akan berhadapan dengan wakil PB Exist, Calvin Valentino Sifen Tan/Muhammad Hafizh Deedat Baryadi.

Untuk besok, pertama kami pastinya akan menjaga kondisi dengan pola makan dan istirahat yang benar,” kata Joseph.

Pokoknya lebih fokus lagi di final besok. Kita yakin dan harus optomis,” tutup Voyage. (AH)