Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum 2018] 72 Peserta Rebutan 18 Super Tiket
05 Agustus 2018
[Audisi Umum 2018] 72 Peserta Rebutan 18 Super Tiket
 
 

Pertandingan tahapan turnamen Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2018 di hari Minggu (5/8) telah usai. Tersisa ada 72 peserta yang akan memperebutkan 18 super tiket di kota Cirebon ini. Ke 72 peserta tersebut adalah 16 peserta di kategori U 11 putra, 16 peserta di kategori U 13 putra dan 16 peserta di kategori U 15 putra.

Sedangkan di kategori U 11 putri, U 13 putri dan U 15 putri masing-masing juga menyisakan delapan peserta jadi total ada 24 peserta putri dan total peserta putra ada 48 atlet muda. Ronald Sanduan Sipasulta selaku salah satu Tim Pencari Bakat yang juga pelatih PB Djarum mengatakan ada beberapa peserta yang menonjol di kategori U 13 Putra.

Hasil diskusi bersama para Tim Pencari Bakat, ada beberapa yang memang sudah kita tandai tapi rata-rata yang kita tandai masih bertahan di tahapan ini. Tapi saya pribadi, ada beberapa peserta yang menonjol di kategori U 13 putra sedangkan untuk peserta putri saya belum melihat ya. “ tutur Ronald.

Yang sepesial banget sih tidak ada, tapi masih rata-rata. Khususnya salah satu peserta di U 15 putra, untuk saat ini dia masih bertahan. Semoga nanti dia berjumpa dengan pemain yang sepadan, jadi kita bisa melihat kemampuan dia.” tambahnya Ronald.

Untuk meraih 18 super tiket, ke 72 peserta harus mau melakoni dua pertandingan yang akan berlangsung Senin (6/8) besok. Dan tentunya yang berhak mendapat super tiket itu adalah finalis U11 putri, finalis U13 putri dan finalis U15 putra. Untuk peserta putranya, semifinalis U11 putra, semifinalis U13 putra dan semifinalis U15 putra.

Namun bagi peserta yang gugur dalam tahapan turnamen janganlah bersedih hatinya. Karena Tim Pencari Bakat akan memberikan super tiket khusus bagi peserta yang dinilainya memiliki kreteria khusus. (ds)