Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [BNI Sirnas A Jateng 2023] Keysa/Anajani Sudah Enjoy di Turnamen Kedua
06 Maret 2023
[BNI Sirnas A Jateng 2023] Keysa/Anajani Sudah Enjoy di Turnamen Kedua
 
 

Ganda Campuran U19 PB Djarum, Muhammad Keysa Irwansyah/Ardita Anjani kembali turun di arena pertandingan untuk kedua kalinya. Yaitu di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jawa Tengah (Jateng) 2023 yang saat ini tengah berlangsung di GOR Satria, Purwokerto. Sebelumnya, mereka debut di Sirnas Jawa Barat Open 2023 pada bulan Februari lalu.

Di babak pertama Sirnas Jateng, Senin (6/3) pagi tadi, Keysa/Anjani sukses meraih kemenangan atas Billy Purwangsa/Hamidah Jani Munifah (Sawargi BC/SKO Ragunan) dengan dua game langsung 21-15, 21-17 dalam waktu 26 menit.

Melakoni pertandingan untuk kedua kalinya, diakui Keysa/Anjani mereka sudah merasa jauh lebih baik di lapangan. Baik dari segi komunikasi, maupun strategi dalam bermain.

Kami sudah enak mainnya sekarang dibanding di Bandung. Kali ini komunikasinya sudah lebih bagus, dan dari strategi bermain pun sudah cukup klop di lapangan,” tutur Kesya saat dijumpati tim Pbdjarum.org usai laga.

Iya sekarang ngerasa ada perubahan. Lebih nyambung dari sebelumnya, terutama dari segi komunikasi,” sahut Anjani di tempat yang sama.

Mereka pun mempunyai target khusus di laga kedua kalinya ini. Bisa menaiki podium juara, adalah target minimal yang mereka bidik.

Target kami di sini minimal bisa naik podium (Semifinal). Tapi ya kalau harapan besar sih bisa juara,” jelas Kesya.

Namun begitu, kedua pemain ini pun menyadari ketatnya persaingan di Sirnas Jateng kali ini.

Tetapi memang untuk mencapai target itu tidak mudah, karena persaingan di sini cukup berat. Terutama teman sendiri yang memang sudah lebih lama berpasangan. Selain itu musuh dari klub-klub lain pun bagus-bagus, jadi kami tetap harus waspada dan fokus,” papar Kesya.

Di babak kedua, Selasa (7/3) besok, Kesya/Anajani akan berhadapan dengan wakil Mutiara Bandung, Muhammad Syadad Al Faruq/Zalfa Nazhira Hidayat. (AH)