PB Djarum menurunkan empat tunggal remaja putrinya di Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Makassar 2011. Tiga diantaranya mampu melangkah ke babak semifinal yang akan berlangsung pagi ini (22/10) di GOR Sungguminasa, Gowa. Hal ini memastikan PB Djarum sudah memiliki satu wakil di partai puncak setelah Rena Asela akan berjibaku melawan Arinda Sari Sinaga.
Rena melangkah ke partai semifinal setelah mengalahkan unggulan dua asal SMP Ragunan, Afni Fadhilah. Ia menyerah 17-21 di game pertama, namun mampu bangkit dan mencuri dua game berikutnya dengan 21-12 dan 21-16.
Sedangkan Arinda yang diunggulkan ditempat keempat berhasil mengalahkan unggulan enam asal PB Mutiara, Sinta Arum. Ia menang dengan dua game langsung 21-16 dan 21-14. Intan sendiri harus berjibaku selama 50 menit sebelum memastikan satu tempat di semifinal.
Sebagai penghuni unggulan pertama, Intan dipaksa untuk menyerah 17-21 oleh Linda Mutiara Pertiwi. Memasuki game kedua, Intan terlihat lebih agresif dan mengatur jalannya pertandingan. Ia pun menang 21-18 di game kedua, sampai akhirnya menang tipis 21-19 di game ketiga.
Di partai semifinal, Intan akan menantang Putri Sekar Taji dari SMP Ragunan yang mengandaskan asa tunggal PB Djarum lainnya, Erlina Kurniati di babak 16 besar. Putri lolos ke semifinal setelah mengalahkan Meirisa Cindy dari PB Jaya Raya Suryanaga, 17-21, 21-16 dan 21-13.
“
Saya cukup senang dengan hasil ini, karena setidaknya kami sudah menempatkan satu wakil di final, Rena akan bertemu dengan Arinda, tinggal Intan yang akan jadi penentu apakah nanti bisa all PB Djarum final atau tidak,” ujar sang pelatih, Maria Elfira.
Sayang, jejak sukses tunggal-tunggal remaja putri ini gagal diikuti oleh wakil PB Djarum di tunggal remaja putra. Menjadi satu-satunya wakil yang tersisa, Amal Ori Wibowo gagal mengatasi unggulan nomor satu, R Eka Fajar Kusuma dari Pusdiklat Jaya Raya. Ia kalah 20-22 dan 9-21 di game kedua.
Sedangkan di sektor ganda, PB Djarum masih meloloskan Tedi Supriadi yang berduet dengan Kevin Ersa dari PB Tangkas Alfamart dan Hantoro/Yantoni Edi Saputra di sektor ganda remaja putra setelah Arsya Isnanu/Abu Bakar kandas ditangan Aldo Abdilah/Alfian Sangadji 23-21, 16-21 dan 15-21. Sedangkan di nomor ganda campuran remaja, meloloskan Arsya Isnanu/Febriani Endra Kusumawati ke semifinal yang akan berlangsung pagi ini (22/10), sedang laga final akan digelar mulai pukul 14.00 WITA.