Ganda pemula putra Ario Bimo Gagat Raino/Muhammad Taufiqul Hafizh merebut gelar juara turnamen Djarum Sirkuit Nasional Yogyakarta 2013. Unggulan keempat ini mengalahkan pasangan unggulan kedua, Alan Muhammad Afwanil Hakim/M.Rizky Putra Ananda asal klub JR Enkei dengan dua game langsung 21-19, 21-14 pada pertandingan yang berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Sabtu(2/11/2013).
Ditemui usai pertandingan, Taufiq mengakui dari awal dirinya sudah bersemangat dan percaya diri bisa mengatasi permainan lawan. Ini terbukti ketika di lapangan tadi, mereka bermain sangat lepas tanpa beban. Bahkan, lawan sepertinya tidak berdaya menerima gempuran dan tekanan yang mereka terapkan.
Taufiq pun juga tidak menyangka sama sekali, kalau dirinya dan Bimo bisa menjuarai sirkuit nasional di Yogyakarta.
"Alhamdulilah..puji syukur kepada Allah. Kedua Orang Tua, tim PB Djarum khususnya pelatih yang terus menyemangati kami dan berDo'a untuk kami. Saat ini perasaan saya senang bercampur kaget. karena baru di turnamen ini, saya dipasangkan dengan Bimo sudah bisa menjadi juara," sahut Taufiq, atlet asal kota Makasar ini.
Bagi Taufiq, ini gelar yang kedua setelah bulan Maret lalu berhasil juara di sirkuit nasional Lampung 2013, bersama Zidanta Vigil. Dirinya belum merasa puas karena masih ingin menjadi juara di sirkuit nasional Surabaya.
"Sebelum naik tingkat ke level remaja di tahun depan. Saya ingin sekali merasakan tiga kali juara. Untuk meraih itu, pastinya saya harus bisa lebih baik dari sekarang," ujar Taufiq.
Sama halnya dengan Taufiq. Bimo mengakui dirinya sangat senang dan tidak menduga kalau bisa mendapat gelar di Yogyakarta.
“Bangga tambah terharu, soalnya saingan berat sudah pada kalah di perdelapan besar. Saya tinggal berusaha dan bermain maksimal. Alhamdulilah.. ternyata juara,” sahut Bimo, atlet asal kota Bandung ini. (DS)