Bagas Kristianto Nugroho mulus melangkah ke babak dua Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah Open 2016. Pasalnya, di laga perdana, Selasa (25/10) tunggal taruna putra PB Djarum ini menang mudah atas Reinaldy Arifin asal Mentari RBT dengan dua game langsung di Gelora USM Semarang.
Bagas usai bertanding mengatakan kalau ia belum menemukan kendala di lapangan tadi hanya saja pencahayaannya terlalu silau. Lawan yang dihadapi juga masih bisa atasinya. Walau pukulan smash lawan cukup mematikan tapi ia sudah lebih siap menghadapinya. Hasilnya dalam waktu 21 menit, Bagas menang dengan skor akhir 21-10 dan 21-10.
Pada babak kedua, Rabu (25/10) besok. Bagas akan menjamu wakil CWIBC Antonio Valyant Santoso. Bertemu dengan mantan atlet PB Djarum ini, Bagas tidak mau sesumbar dan tidak mau meremehkannya. Terpenting dilapangan dirinya harus yakin dengan permainannya sendiri dan harus lebih percaya diri.
“Bicara target, hanya sampai semifinal sih. Tapi Insya Allah bisa tembus final dan bahkan bisa bikin kejutan jadi juara. Karena belum pernah jadi juara. Di Sirnas Lampung lalu saya hanya bisa jadi finalis dan semifinalis di Sirnas Jawa Barat aja,” Sahut Bagas sambil tersenyum.
Tiga rekan yang lainnya pun juga berhasil menyusulnya ke babak kedua. Mereka adalah Vero Wisnu Kusuma Wardana yang menang dua game langsung dari Muhammad Aminullah Sonny Romansyah asal USM, 22-20 dan 21-13. Lalu Erick Eriawan yang juga menang dua game atas Azka Ananda asal Hi-Qua Prima Bandung, 21-8 dan 21-11. Diakhiri dengan kemenangan Noval Ramadhan atas Daniel Hardiana Octavius asal Exist Sampurna dengan skor 21-10 dan 21-13. (ds)