Pertarungan perang saudara kembali tersaji pada laga partai puncak Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Sulawesi Utara Open 2019. Laga all PB Djarum di sektor ganda remaja putri mempertemukan antara pasangan unggulan pertama Bilqis Pratista/Silvia Pramesti dengan pasangan unggulan dua Rahma Novita Febi/Rista Berlian Maharani.
Laga final yang bertempat di GOR Ari Lasut, Manado, Sabtu (28/9) tadi, akhirnya pasangan Rahma/Rista yang keluar sebagai pemenangnya dan berhak menaiki podium juara. Untuk meraih gelar juara ganda remaja putri, Rahma/Rista hanya bermain langsung dua game dalam durasi 30 menit. Ada pun di game pertama Rahma/Rista menang telak 21-9 dan 21-17 di game duannya.
"Lega pastinya, senang banget. Kita latihan sering bareng jadi lebih yakin dan percaya diri saja, sebab kita sama-sama tahu kelemahan dan kekuarangan masing-masing sih. Makanya tadi di lapangan mainnya juga nothing to lose dan enjoy saja," Rista dan Rahma bersahutan.
Bagi Rahma/Rista, ini juara pertama kalinya sepanjang mereka mengikuti Djarum Sirnas Open di tahun 2019 ini, sebelumnya Rahma/Rista hanya puas sebagai runner up pada Djarum Sirnas Open di Banjarmasin bulan Juli lalu. Kemenangan ini menjadi motivasi bagi Rahma/Rista untuk meraih gelar juara di kejuaraan berikutnya.
"Pastinya mau lebih baik lagi dan mungkin jadi motivasi kita untuk meraih gelar ke dua di Djarum Sirnas Madiun sebab tahun ini kita terakhir di level remaja. Makanya mau buat yang terbaik dan pastinya kita juga tidak mau puas saja. " tutur Rista.
Meski menjadi juara, tentunya Rahma/Rista tidak lantas puas dengan penampilannya di Djarum Sirnas Seri ke tujuh ini. Menurut mereka, masih banyak yang harus dibenahi dalam penampilan mereka kedepannya.
"Masing banyak yang diperbaiki seperti mental, fisikĀ dan cara bermainnya. Mungkin kita akan menambah latihan lagi agar di kejuaraan kedepannya kita bisa tampil lebih baik." pungkas Rista. (ds)