Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [BNI Sirnas A Jakarta 2023] Alfagan/Lutfhi Tampil Lebih Percaya Diri
08 November 2023
[BNI Sirnas A Jakarta 2023] Alfagan/Lutfhi Tampil Lebih Percaya Diri
 
 

Kemenangan di babak pertama pada ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jakarta 2023, berhasil diraih ganda putra U15 PB Djarum, Muhammad Khosda Alfagan/Muhammad Lutfhi Habibi, Rabu (8/11) pagi tadi. Menghadapi Haikal Nur Hidayat/Moreno Farhan Rizqullah (PB Jaya Raya), Alfagan/Lutfhi menang dengan dua game langsung 21-13, 21-14.

Berlangsung di GOR UNJ, Jakarta Timur, meski menang dengan dua game langsung akan tetapi Alfagan/Lutfhi mengaku sempat adaptasi terlebih dahulu sebelum akhirnya memenangkan pertandingan.

Tadi di awal game pertama belum langsung in mainnya, masih belum nemu. Terus juga anginnya cukup kencang dan koknya berat, jadi sedikit sulit menembus pertahanan lawan. Tetapi setelah interval sudah enak mainnya,” ungkap Alfagan usai laga.

Kunci kemenangan tadi mainnya turunin dulu saja, main nolop, yang penting masuk dulu saja,” jelas Lutfhi.

Alfagan/Luthi sendiri akan melakoni babak kedua sore nanti menghadapi wakil PB Jaya Raya lainnya, Azha Zeaada Neam/Bayu Satria Wardana Salim Putra.

Di sisi lain, hasil menjadi semifinalis di ajang Badminton Asia U17 & U15 Junior Championshsips 2023 beberapa waktu lalu, diakui Alfagan/Lutfhi keduanya lebih percaya diri di turnamen kalai ini.

Target di sini pastinya pengen juara, yang penting maksimalin dulu saja. Selain itu kami lebih percaya diri setelah bertanding di Asia Junior kemarin. Kami punya dapat pengalaman di sana yang bisa diterapkan di sini,” tutup Alfagan. (AH)