Pasangan putra didikan PB Djarum Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat dipaksa melakoni laga tiga game untuk maju ke babak dua Dutch Junior International 2020 bertempat di Badminton Degiro Hall, Kamis (27/2) ini.
Bertanding di lapangan tiga tadi, Rayhan/Rahmat harus bermain selama kurun waktu 48 menit untuk kalahkan pasangan Thailand Narut Saengkham/Pannawat Theerapanitnun.
Memang tak mudah bagi Rayhan/Rahmat meraih kemenangan di babak pertama tadi. Buktinya, untuk meraih game pertama tadi Rayhan/Rahmat harus menguras tenaga dengan kemenangan angka ketat 21-18. Sebenarnya Rayhan/Rahmat memiliki kesempatan hanya bermain dua game tadi. Tetapi malah lepas dari mereka usai kalah adu setting dengan angka 22-24.
Tak mau kalah dari lawan yang baru dijumpainya itu, Rayhan/Rahmat langsung tancap gas tanpa memberikan kesempatan lawan berkembamg di game tiga tadi. Rayhan/Rahmat menang dengan angka 21-14.
Maju ke babak dua Dutch Junior International 2020, Jumat (28-2) besok, Pasangan India Ravikrishna Ps/Sai Vishnu Pullela sudah menunggu Rayhan/Rahmat. (ds)