Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Li-Ning Hong Kong Open 2024] Daniel/Fikri Awali Kejuaraan Dengan Kemenangan
10 September 2024
[Li-Ning Hong Kong Open 2024] Daniel/Fikri Awali Kejuaraan Dengan Kemenangan
 
 

Bagi pasangan baru Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri, kejuaraan Li-Ning Hong Kong Open 2024 merupakan turnamen kali ketiga sejak mereka disandingkan. Kiprah ganda yang belum seumur jagung ini, langsung meraih kemenangan pada babak pertama di kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 500 yang berlangsung hari ini (10/9). Ganda asal Denmark, Daniel Lundgaard/Mads Vestersgard yang menjadi lawan Daniel/Fikri mampu dihentikan. Daniel/Fikri menang dalam dua game 21-14, 21-17.

Babak pertama bagi ganda Indonesia masih menjadi ajang adaptasi dengan kondisi lapangan dan juga tentunya shutlecock yang digunakan. Walau masih ada kesalahan sendiri yang dibuat, untungnya ganda putra Indonesia ini bisa memetik kemenangan.

“Tadi pertandingan tidak mudah, lawan banyak menunda pertandingan, intimidasi. Selain itu, kami juga masih dalam tahap adaptasi lapangan. Cukup baik tapi masih banyak kesalahan yang dilakukan,” ujar Daniel sebagaimana yang disampaikan kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

“Kami juga harus memantapkan lagi pola permainan yang menyesuaikan dengan kondisi shuttlecock kencang dan lapangan yang berangin seperti ini,” sambung Daniel.

“Kami masih banyak melakukan kesalahan sendiri dan itu harus kami kurangi di pertandingan selanjutnya,” tutur Fikri.

Lawan berat langsung akan dihadapi oleh Daniel/Fikri di babak kedua. Pasangan Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin yang menjadi juara ganda putra pada kejuaraan Daihatsu Japan Open 2024 akan menjadi lawan bagi Daniel/Fikri. (AR)