Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016] Taklukan China, Alfian/Annisa Tantang Unggulan Pertama
29 Juni 2016
[Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016] Taklukan China, Alfian/Annisa Tantang Unggulan Pertama
 
 

Pasangan ganda campuran Indonesia Alfian Eko Prasetyo/Annisa Saufika akan menantang unggulan pertama Chan Peng Soon/Goh Liu Ying dari Malaysia di babak kedua kejuaraan bulutangkis Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016. Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pasangan ini. Kedua pasangan ini akan berjibaku di karpet hijau besok (30/6).

Sebelumnya di babak pertama yang dilangsungkan hari ini (29/6), Alfian/Annisa sukses menghentikan pasangan dari China Liu Yuchen/Jia Yifan. Seperti halnya pasangan-pasangan China, Liu Yuchen/Jia Yifan tampil baik di kejuaraan yang menyediakan hadiah total US$ 200.00,-. Mereka sempat menyulitkan pasangan Indonesia terutama di game kedua. Ketatnya pertandingan kedua pasangan ini membuat pertandingan berakhir hampir mendekati satu jam.

Alfian/Annisa membuka kemenangan di pertandingan pertamanya dengan merebut game pertama. Pertandingan ketat di game pertama di jalani kedua pasangan ini. Alfian/Annisa tampil baik dan bisa merebut game pertama dengan 21-18. Pasangan Indonesia seperti sedikit mengendur di game kedua. Alfian/Annisa kalah tipis di game kedua dengan 19-21. Di game ketiga ganda Indonesia kembali bisa bangkit dan menekan lawan hingga akhirnya menang dengan, 21-16.

Selain Alfian/Annisa, Indonesia juga telah meloloskan satu pasangan ganda campuran lainnya. Pasangan Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia melangkah ke babak kedua usai menundukkan pasangan dari Thailand Parinyawat Thongnuam/Natcha Saengchote dengan, 21-11, 21-18. (AR)