Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [PJRJ International Grand Prix 2023] Ubed Sukses Revans Atas Faiq
20 Juli 2023
[PJRJ International Grand Prix 2023] Ubed Sukses Revans Atas Faiq
 
 

Moh. Zaki Ubaidillah akhirnya berhasil menebus dua kekalahan sebelumnya atas pebulutangkis asal Malaysia, Muhammad Faiq. Setelah kalah di ajang Badminton Asia U17 Junior Championships 2022 dan Badminton Asia Junior 2023, akhirnya Ubed sapaan akrab bagi Zaki mampu menang di babak 16 besar Yonex-Sunrise Pembangunan Jaya Raya Junior (PJRJ) International Grand Prix 2023, Kamis (20/7), di GOR PB Jaa Raya, Tangerang Selatan.

Kemenangan kali ini diraih Ubed usai melewati pertarungan tiga game dengan 21-14, 19-21, 21-12 dalam waktu 49 menit. Diakui Ubed, kemenangan tadi diperoleh tidaklah mudah.

Akhirnya bisa menang juga lawan Faiq setelah dua kali kalah. Game pertama tadi saya lebih tenang daripada Faiq. Selain itu lawan juga banyak mati sendiri. Terus game kedua sebenarnya sempat unggul 14-11, tetapi saya tidak bisa memanfaatkannya dan malah kesusul. Game ketiga udah lumayan enak lagi mainnya. Bisa dibilang cukup sulit juga di pertandingan tadi,” papar Ubed kepada tim Pbdjarum.org.

Kemenangan kali ini tentunya cukup penting untuk ke depannya bisa lebih percaya diri lagi kalau ketemu dia (Faiq). Tetapi lawan yang bagus bukan cuma Faiq, jadi tidak boleh cepat puas dan harus lebih siap lagi menghadapi lawan lainnya yang bakal dihadapi nanti,” jelas Ubed.

Selain itu, Ubed juga mengatakan kunci kemenangan kali ini salah satunya hasil evaluasi dari dua pertemuan sebelumnya.

Sebelum bertanding saya dikasih tahu pelatih untuk bermain sebisa mungkin bolanya harus menyulitkan lawan, soalnya bola atasnya cukup bahaya dan itu salah satu faktor yang membuat saya kalah di pertandingan sebelumnya, jadi jangan ngasih bola enak ke lawan,” tutup Ubed.

Di babak perempat final,  Jumat (21/7) besok, Ubed akan berhadapan dengan Patcharakit Apiratchataset (Thailand). AH)