Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Macau Open Grand Prix Gold 2014] Dua Ganda Putra Bertahan
28 November 2014
[Macau Open Grand Prix Gold 2014] Dua Ganda Putra Bertahan
 
 

Dua dari tiga ganda putra Indonesia memetik kemenangan di babak kedua kemarin (27/11) dan berhak meneruskan pertandingan di babak perempat final hari ini (28/11). Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf kembali akan berjuang untuk menuju gelar juara,  di babak perempat final pada kejuaraan Macau Open Grand Prix Gold 2014.

Di babak kedua kemarin Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi mengantongi kemenangan dari pasangan gado-gado asal Belanda/China Taipei Ruud Bosch/Tien Tzu Chieh dengan 21-12, 21-16. Kemenangan juga di dapat Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf atas ganda Korea Selatan Sol Kyu Choi/Kang Ji Wook dengan 21-15, 21-17.

Di babak perempat final hari ini, Angga/Ricky yangmenjadi unggulan ke-6 akan bertemu dengan pasangan China Taipei Liang Jui Wei/Lu Cha Pin. Sementara Wahyu/Ade berhadapan dengan pasangan Inggris Andrew Ellis/Peter Mills.

Satu-satunya kekalahan dialami pasangan Berry Angriawan/Ryang Agung Saputra. Berry/Ryan menyerah di tangan pasangan Inggris Marcus Ellis/Chris Langridge 21-16, 23-21.

“Sebagai pasangan baru, rotasi permainan kami masih belum bagus. Komunikasi juga belum selancar bersama Angga, karena kami berpasangan lebih lama. Dari kebiasan-kebiasaan juga harus di sesuaikan dulu,” ujar Rian kepada badmintonindonesia.org.

“Kami baru latihan dua minggu dan uji coba di dua turnamen, menurut saya prbadi memang waktu beradaptasi masih kurang. Saya merasa dari individu saya pribadi harus di tingkatkan, misalnya kelincahan, pertahanan dan sebagainya. Soal kekompakan sudah lumayan,” tambah Berry.