Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Peringkat Ganda Campuran Indonesia Tidak bergerak
20 Februari 2024
Peringkat Ganda Campuran Indonesia Tidak bergerak
 
 

Tiga pasang ganda campuran Indonesia tidak mengalami perubahan peringkat sama sekali pada pekan kedelapan. Posisi peringkat trio ganda campuran merah putih masih sama seperti pekan lalu. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati tetap menjadi ganda campuran dengan peringkat terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini. Rehan/Lisa berdasarkan daftar peringkat terbaru ada pada peringkat 16 dunia.

Ganda campuran terbaik kedua Indonesia diisi oleh pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Mereka kini menepati peringkat 18 dunia. Posisi terbaik ketiga diisi oleh pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Ganda yang berada di luar Pelatnas ini ada pada peringkat 20 dunia.

Pada peringkat sepuluh besar dunia, tidak ada pergeseran peringkat sama sekali. Semuanya masih sama seperti pekan lalu. Ganda China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong semakin tidak terkejar oleh ganda campuran dari negara lain. Zheng/Huang kokoh di peringkat satu dunia diikuti oleh ganda dari Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang bertengger pada peringkat dua dunia. Ganda Korea, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung menempat ketat pada urutan tiga. Di bawahnya atau tepatnya pada perinkgat empat berada pasangan China lainnya, Yeng Yan Zhe/Huang Dong Ping. Ketiga ganda ini memiliki poin yang tidak terlampau jauh. Ganda China lainnya, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin berdiri pada peringkat lima dunia.